Sinopsis Film Drive Hard, Kisah Mantan Pembalap Dipaksa Jadi Sopir Perampok, Tayang di Trans TV
Inilah sinopsis film Drive Hard, kisah mantan pengemudi mobil balap yang dipaksa menjadi sopir perampok, tayang pada malam ini di Trans TV.
Penulis: Nurkhasanah
Editor: Ayu Miftakhul Husna
TRIBUNNEWS.COM - Inilah sinopsis film Drive Hard yang dijadwalkan tayang pada malam hari ini, Senin (5/2/2024) pukul 23.00 WIB di Trans TV.
Drive Hard merupakan film bergenre aksi, komedi, dan kejahatan yang dirilis pada tahun 2014.
Film Drive Hard disutradarai oleh Brian Trenchard-Smith.
Dikutip dari laman IMDb, sederet aktor yang membintangi film Drive Hard di antaranya John Cusack, Thomas Jane, dan Zoe Ventoura.
Film Drive Hard berdurasi tayang selama 1 jam 32 menit.
Sinopsis Film Drive Hard
Film Drive Hard berkisah tentang seorang mantan pengemudi mobil balap bernama Peter Robert.
Ia memilih pensiun menjadi pengemudi mobil balap karena ingin menjadi family man dengan berbagai aktivitas yang wajar seperti kebanyakan orang.
Peter juga memiliki impian yakni mempunyai sekolah balap.
Akan tetapi, ia merasa impian tersebut sulit untuk diwujudkan.
Hal itu lantaran Peter masih kesulitan finansial, sedangkan mendirikan sekolah balap membutuhkan banyak dana.
Baca juga: Sinopsis Drama Korea Branding In Seongsu, Dibintangi Kim Ji Eun dan Lomon, Tayang 5 Februari 2024
Bahkan, Peter pun belum dapat memenuhi kebutuhan finansial keluarganya.
Karenanya, Peter kemudian beralih profesi menjadi instruktur mengemudi mobil.
Suatu hari, Peter bertemu dengan seorang pelanggan bernama Simon Keller.
Saat menyusuri jalan bersama Peter, Simon tiba-tiba meminta berhenti.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.