Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Dante Alami Perubahan Perilaku sebelum Meninggal, Pihak Sekolah Sempat Syok

Sebelum meninggal, ternyata almarhum Dante, anak Tamara Tyasmara sempat alami perubahan perilaku yang membuat pihak sekolah agak syok.

Penulis: Oktaviani Wahyu Widayanti
Editor: Salma Fenty
zoom-in Dante Alami Perubahan Perilaku sebelum Meninggal, Pihak Sekolah Sempat Syok
Tangkapan Layar YouTube
Perwakilan Pihak Sekolah Dante - Sebelum meninggal, ternyata almarhum Dante, anak Tamara Tyasmara sempat alami perubahan perilaku yang membuat pihak sekolah agak syok. 

TRIBUNNEWS.COM - Kasus kematian anak tunggal Tamara Tyasmara, Dante, masih terus bergulir.

Semenjak kepergian putra semata wayangnya, Tamara pun masih dirundung rasa duka.

Pihak sekolah Dante juga masih merasa kehilangan atas meninggalnya Dante.

Mengutip dari tayangan YouTube RUMPI Trans TV, perwakilan dari pihak sekolah menilai Dante sebagai murid yang kalem.

Ia juga lebih banyak mengalah ketika bersama dengan teman-temannya.

Agty Fitriani, yang merupakan  kepala sekolah Dante, juga mengaku bahwa Dante ini adalah sosok anak yang penyayang.

Namun pada saat hari terakhir ia bersekolah, Dante sempat mengalami perubahan perilaku.

Berita Rekomendasi

Perubahan perilaku Dante ini sempat membuat guru-guru dan pihak sekolah agak syok.

"Di hari terakhir itu yang buat kita dan semua tim guru itu agak syok itu adalah ketika ia senang sekali menggunakan baju pilot," ucap Kepala Sekolah Dante.

Baca juga: Gaya Tamara Tyasmara di Rekonstruksi Kematian Dante Kena Hujat, Sahabat Bongkar Tabiat: Anaknya Gitu

Pada saat itu, di sekolah Dante memang sedang diadakan suatu program pendidikan di mana anak-anak bisa menggunakan baju tertentu.

Saat itu Dante sedang menggunakan baju pilot.

Ketika setelah selesai, Dante tampak enggan melepas baju pilot tersebut.

"Jadi pada saat itu, dia nggak mau lepas baju pilot itu," ungkapnya.

Ia bahkan mengatakan bahwa, dia akan pergi jauh setelah ini.

"Nggak, mas kan mau terbang jauh, nanti kan mas nggak kembali lagi," kata almarhum Dante kepada sang guru saat itu.

Hal ini sontak membuat pihak guru merasa bahwa ada hal yang aneh pada Dante.

Seakan-akan ini adalah hari terakhir Dante bertemu dengan guru dan teman-temannya.

"Jadi itulah yang membuat tim guru kami merasa, oh memang ini yang terakhir," pungkasnya.

(Tribunnews.com/Oktavia WW)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas