Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Soal Richard Lee Minta Maaf usai Tampilkan Anak Amy BMJ, Denny Sumargo Salut: Very Good

Denny Sumargo salut dengan permintaan maaf dr Richard Lee usai tampilkan anak Amy BMJ dan Aden Wong dalam podcast.

Penulis: Yurika Nendri Novianingsih
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Soal Richard Lee Minta Maaf usai Tampilkan Anak Amy BMJ, Denny Sumargo Salut: Very Good
Kolase Tribunnews
Denny Sumargo salut dengan permintaan maaf dr Richard Lee usai tampilkan anak Amy BMJ di podcast. 

Densu salut dengan keputusan Richard Lee untuk meminta maaf kepada publik.

"Saya pikir dr Richard you are doing very good, itu hal yang perlu lo lakukan," pungkasnya.

Soal Anak Amy BMJ dan Aden Wong yang Ikut Berikan Klarifikasi, Denny Sumargo: Gue Menyayangkan

Diketahui sebelumnya, Denny Sumargo sempat melakukan podcast bersama dengan Amy di YouTube-nya untuk menceritakan permasalahan yang terjadi.

Sedangkan baru-baru ini, anak pertama dari Amy dan Aden memberikan klarifikasi soal permasalahan rumah tangga orang tuanya melalui podcast milik Richard Lee.

Terkait hal itu, Denny Sumargo justru menyayangkan anak dari Amy yang ikut terlibat.

Disentil Denny Sumargo imbas libatkan anak Amy BMJ dan Aden Wong dalam podcastnya, Richard Lee mengaku tak masalah. Singgung tujuan sebenarnya.
Disentil Denny Sumargo imbas libatkan anak Amy BMJ dan Aden Wong dalam podcastnya, Richard Lee mengaku tak masalah. Singgung tujuan sebenarnya. (Kolase tribunnews)

Namun, Denny Sumargo mengakui dirinya tak mempermasalahkan orang yang memberikan wadah untuk klarifikasi.

Berita Rekomendasi

"Ya gue menyayangkan, lu kalau mau adu domba gue silahkan, gue menyayangkan."

Baca juga: Anak Ikut Dilibatkan dalam Masalah Aden Wong, Denny Sumargo Nilai Tak Pantas: Bukan Tempatnya

"Tapi gue nggak ada masalah dengan orang yang menghadirkan itu," ungkap Denny Sumargo, dikutip dari YouTube Cumicumi, Rabu (13/3/2024).

YouTuber 42 tahun itu hanya menyayangkan anak dari Amy yang ikut terlibat hingga melakukan podcast.

Lantas Denny Sumargo menyinggung usia anak tersebut yang masih belum cukup umur.

"Gue menyayangkan anak itu harus nongol untuk melakukan podcast, usianya masih kecil sekali," katanya.

Denny Sumargo pun mengatakan, bahwa tempat tersebut tak layak untuk anak, terlepas pernyataannya yang  benar atau tidak.

(Tribunnews.com/Yurika/fan)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas