Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Akui Pernah Berselisih, Icha Annisa Bantah Tudingan Santet Stevie Agnecya: Sudah Bersumpah Alquran

Benarkan pernah berselisih dengan Stevie Agnecya, Icha Annisa bantah soal tudingan kirimkan santet.

Penulis: Ifan RiskyAnugera
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Akui Pernah Berselisih, Icha Annisa Bantah Tudingan Santet Stevie Agnecya: Sudah Bersumpah Alquran
Kolase Tribunnews
Icha Annisa bantah soal tudingan kirimkan santet kepada Stevie Agnecya. 

"Tahun lalu saya sudah bersumpah Alquran di depan suami almarhum."

"Kita sudah bertemu, saya sudah sumpah Alquran saat itu sebelum lahiran, pada saat hamil 8 bulan," paparnya.

Tanggapan Ustaz soal Kematian Stevie Agnecya yang Dikaitkan dengan Santet

Di sisi lain, Ustaz Reza turut menyoroti soal kematian Stevie Agnecya yang dikaitkan dengan santet.

Menanggapi pemberitaan yang simpang siur, Ustaz Reza menyebut permasalahan tersebut harus segera diluruskan.

Hal itu agar persoalan tersebut tak terjadi lagi di kemudian hari.

"Dari sudut pandang agama, harus diluruskan agar nggak terjadi lagi di kemudian hari," kata Ustaz Reza, dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Jumat (29/3/2024).

Menurutnya, tudingan-tudingan yang ditujukan kepada Stevie adalah hal yang fatal.

Berita Rekomendasi

Dikatakan Ustaz Reza, bahwa seseorang yang sudah meninggal sebaikanya untuk tidak menjadi bahan perbincangan lagi.

Ustaz Reza beri tanggapan soal kematian Stevie Agnecya yang dikaitkan dengan kiriman santet.
Ustaz Reza beri tanggapan soal kematian Stevie Agnecya yang dikaitkan dengan kiriman santet. (Kolase Tribunnews)

Baca juga: Adik Ungkap Kondisi Anggi Pratama setelah Stevie Agnecya Meninggal, Minta Ditemani saat Tengah Malam

Terlebih lagi kematian dari mantan istri aktor Samuel Rizal itu dihubungkan dengan santet.

"Ini sangat fatal sekali, apalagi kalau bicara seorang yang sudah meninggal."

"Jangan jadi perbincangan jangan jadi gunjingan kita harus tutupi semuanya."

"Apalagi sekarang meninggalnya wah ini kena teluh, kena santet," ujarnya.

Sang ustaz pun tak mau saat hal itu terjadi malah banyak orang yang saling serang hingga menimbulkan masalah baru.

"Nanti jadi akan panjang lagi, orang akan saling serang, orang akan saling suudzon, dan ini tidak boleh lagi terjadi."

"Yang meninggal udah tenang, mempertanggungjawabkan amalan masing-masing, dan kita hanya diminta untuk mendoakan orang atau saudara yang sudah meninggal," pungkasnya.

(Tribunnews.com/Ifan)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas