Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Pasha Tak Pernah Berniat Keluar dari Ungu, Band Itu Sudah Jadi Keluarga Baginya

Pasha memastikan tidak akan hengkang dari band Ungu walaupun telah menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).

Penulis: Fauzi Nur Alamsyah
Editor: Willem Jonata
zoom-in Pasha Tak Pernah Berniat Keluar dari Ungu, Band Itu Sudah Jadi Keluarga Baginya
Wartakotalive.com/ Arie Puji Waluyo
Pasha Ungu ketika ditemui di kawasan Bogor, Jawa Barat, Sabtu (18/6/2022). 

Laporan WartawanTribunnews.com, Fauzi Alamsyah

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penyanyi sekaligus politikus Sigit Purnomo Said atau Pasha bicara nasib dirinya di band Ungu.

Pasha memastikan tidak akan hengkang dari band Ungu walaupun telah menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPR).

"Enggak pernah ada niat kayak gitu sih (mundur dari Ungu) semua disesuaikan," kata Pasha ketika ditemui di kawasan Mampang, Jakarta Selatan, Selasa (2/4/2024).

Menurut Pasha semua personel Ungu bisa saling menghargai kesibukkan satu sama lain. Sehingga tidak ada alasan bagi mereka untuk hengkang dari band.

Baca juga: Band Ungu Tetap Jadi Prioritas Pasha Meski Lolos ke DPR RI

Begitupun Pasha yang tidak ingin band Ungu bubar walaupun sempat mengalami pasang surut dalam karir bermusik.

"Semua komitmen sama jadi kita gak ada alasan untuk bubar juga. Mau nyari alasan bubar, mau nyari alasan mau vakum juga gak ada karena mereka intinya karier kita juga berjalan terus," ungkap Pasha.

Berita Rekomendasi

"Dulu sempet jarang, tapi Alhamdulillah lagu tetep ada karya karya isi kekosongan itu," lanjutnya.

Pasha menegaskan dengan para personel Ungu sudah seperti keluarga. 

Sebab mereka kerap bertukar cerita untuk mendapatkan solusi dari masalah rumah tangga dan kehidupan. 

"Karena kita saling membutuhkan, saya ini kalau dibilang keluarganya cuma dua, keluarga Ungu dan keluarga di rumah. Benar-benar real keluarga itu ya di sini aja, cuma mau ngomong ini nih," ujarnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas