Jasmine Nadya Lebih Gugup Tampil di Panggung Dibanding Akting
Aktris Jasmine Nadya melebarkan sayap kariernya di dunia tarik suara. Aktivitas manggung merupakan bagian dari pekerjaannya.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Aktris sekaligus penyanyi Jasmine Nadya cerita soal rasa gugup ketika perdana manggung.
Sekalipun sudah terbiasa tampil di depan kamera, namun untuk tampil di depan banyak orang secara langsung ternyata memberi sedikit tekanan untuk dirinya.
Baca juga: Kebahagiaan Jasmine Nadya dan Abeliano Masuk Radar Indonesia 2024 di Spotify
“Pertama kali tampil di kampus cuma pakai gitar,” ucap Jasmine Nadya di kawasan Cilandak Jakarta Selatan, Kamis (18/4/2024).
"Beda ya di depan kamera sama tampil di depan penonton," ungkapnya.
Tak bisa dipungkiri, rasa gugup sangat dirasakan oleh Jasmine ketika pertama kali manggung beberapa waktu lalu.
"Pastilah (nervous) karena rasanya beda banget sama kalau akting," tuturnya.
Setelah menjadi pemeran di usia muda, kini Jasmine debut kembali sebagai musisi dan penyanyi, melalui lagu ‘Butterflies’.
Ia menceritakan sedikit bagaimana prosesnya hingga merilis lagu ‘Butterflies’ yang sudah banyak didengar di Spotify.
“Itu dimulai dari kamar aku sendiri, lalu bikin demo dan diproduksi,” terang Jasmine.
Sekadar informasi Jasmine Nadya telah masuk ke Radar Spotify yang dapat didengarkan oleh lebih banyak pendengar di seluruh belahan dunia.