Teaser Trailer The Lord of the Rings: The Rings of Power Kedua Dirilis, Tampilkan Kembalinya Sauron
The Lord of the Rings: The Rings of Power musim kedua rilis teaser trailer. Tampilkan kembalinya Charlie Vickers sebagai Sauron.
Penulis: Enggar Kusuma Wardani
Editor: Salma Fenty
TRIBUNNEWS.COM - Teaser trailer serial The Lord of the Rings: The Rings of Power musim kedua telah resmi dirilis.
Serial The Lord of the Rings: The Rings of Power dijadwalkan akan tayang perdana di Prime Video pada 29 Agustus 2024.
Sebelumnya, pada The Lord of the Rings: The Rings of Power musim pertama telah ditonton lebih dari 100 juta penonton.
Atsebagai pencapaian tersebut, The Lord of the Rings: The Rings of Power musim pertama berhasil menjadi serial original terbaik di Prime Video.
Selain teaser trailer, Prime juga merilis poster resmi dari The Lord of the Rings: The Rings of Power musim kedua.
Pada poster tersebut menampilkan kembalinya Charlie Vickers sebagai Sauron.
Sementara itu pada teaser trailer yang dirilis, menampilkan sebuah perjalanan penuh aksi di Zaman Kedua J.R.R. Tolkien.
Teaser juga menunjukkan sosok jahat Sauron seiring dia melanjutkan misinya yang penuh dendam untuk mendapatkan kekuatan penuh.
Tampilan perdana ini juga memperlihatkan keindahan sinematik yang menjadi ciri khsebagai The Lord of the Rings: The Rings of Power.
Setelah muncul kembali, Sauron kemudian diusir oleh Galadriel, tanpa pasukan atau sekutu.
Sang Pangeran Kegelapan yang telah bangkit kini harus mengandalkan kecerdikannya sendiri untuk membangun kembali kekuatannya dan mengawasi pembuatan Cincin Kekuasaan.
Baca juga: Lakoni Adegan Intim di Serial Main Api, Darius Sinathrya dan Audi Marissa Izin Pasangan
Cincin tersebut akan memungkinkannya untuk mengikat semua orang di Bumi Tengah pada niat jahatnya.
Berangkat dari skala dan ambisi Musim Pertama yang epik, musim baru serial ini akan menjerumuskan karakter-karakter yang paling dicintai dan paling rentan ke dalam kegelapan, menantang masing-masing karakter untuk menemukan tempat mereka di dunia yang berada di ambang bencana.
Baik itu peri dan kurcaci, Orc dan manusia, penyihir dan Harfoot.
Ketika persahabatan mulai renggang dan kerajaan mulai retak, kekuatan baik akan berjuang dengan lebih gagah berani untuk mempertahankan apa yang paling penting bagi mereka, yaitu satu sama lain.
Pemeran The Lord of the Rings: The Rings of Power Musim Kedua
- Morfydd Clark sebagai Galadriel
- Markella Kavenagh sebagai Nori Brandyfoot
- Robert Aramayo sebagai Elrond
- Benjamin Walker sebagai Gil-galad
- Charles Edwards sebagai Celebrimbor
- Daniel Weyman sebagai The Stranger
- Owain Arthur sebagai Durin IV
- Charlie Vickers sebagai Halbrand/Sauron
- Sophia Nomvete sebagai Disa
- Cynthia Addai-Robinson sebagai Míriel
(Tribunnews.com/Enggar Kusuma)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.