Dinar Candy Tegaskan Belum Menikah dengan Ko Apex
Dinar Candy beberkan soal hubungannya dengan Ko Apex. Ia membantah kabar di media sosial yang menyebut bahwa dirinya sudah menikah dengan Ko Apex.
Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
Ayu Soraya menguraikan pada saat itu Dinar Candy menudingnya tak pernah memperhatikan Ko Apex.
"Ingat kejadian di tahun lalu di bulan September, di mana saat itu aku difitnah sama perempuan itu."
"Dibilang istri yang kasar, istri yang tidak pernah perhatian sama suami," tulis Ayu dikutip dari Instagram-nya, Jumat (14/6/2024).
Tak sampai disitu saja, ibu dua anak tersebut juga menceritakan ulang luka lama saat keluarga Ko Apex lebih berpihak pada Dinar Candy.
Padalah pada saat rumah tangga Ayu dengan sang pengusaha dilanda kisruh.
"Keluarga mantan suami yang berpihak pada perempuan itu, karena merasa perempuan itu baik dan berpenghasilan," ungkapnya.
Tak pelak, aksi keluarga Ko Apex itu membuat Ayu Soraya tertekan.
Bahkan Ayu nyaris patah arah untuk kembali melanjutkan hidupnya.
"Di saat itu mentalku benar-benar hancur, sampai aku tidak nerusin hidupku seperti apa."
"Dengan bangga perempuan itu bilang, semenjak bersamanya suamiku lebih TERURUS."
"Datang ke podcast sana-sini sari pembenaran, ngomong ke sana-sini seolah perempuan benar," bebernya.
Kendati hatinya terluka, Ayu Soraya memilih ikhlas dengan apa yang terjadi saat itu.
Ia pun kembali memupuk semangat agar bisa melanjutkan hidup yang bahagia.
"Di saat aku sudah ikhlas sudah melanjutkan hidupku," terangnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.