Dihujat Imbas Jalani Hubungan dengan Lolly, Vadel Badjideh: Mental Gue Nggak Akan Jatuh
Dihujat imbas jalani hubungan dengan anak Nikita Mirzani, Lolly, Vadel Badjideh mengaku tak bakal kena mental.
Penulis: Ifan RiskyAnugera
Editor: Salma Fenty
TRIBUNNEWS.COM - Vadel Badjideh buka suara soal tudingan miring hingga hujatan imbas jalani hubungan dengan anak Nikita Mirzani, Lolly.
Hubungan Vadel Badjideh dan Lolly belakangan ini menjadi sorotan publik.
Jalinan asmara Vadel dan Lolly justru mendapat tudingan miring.
Sempat tak disetujui oleh Nikita Mirzani, baru-baru ini Lolly malah dituding hamil di luar nikah.
Dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Kamis (12/9/2024), Vadel kini merasa hujatan yang dilayangkan ke dirinya sudah melewati batas.
Sehingga ia memberikan klarifikasi atas tudingan tersebut.
"Selama gue difitnah, selama gue dihujat gue nggak pernah klarifikasi, sekarang gue klarifikasi karena udah melewati batas," ujar Vadel.
Vadel menegaskan, bahwa pemberitaan miring tentang dirinya dan Lolly tidak benar adanya.
Bahkan Vadel mengakui hujatan tersebut sudah membuatnya sakit hati.
"Berita-berita yang di luar sana tidak benar."
"Karena udah membuat gue kesal, sakit hati, nggak ada hati nuraninya buat menghujat kita," ungkapnya.
Baca juga: Vadel Badjideh Jawab Kabar Lolly Hamil di Luar Nikah hingga Bantah Manfaatkan Anak Nikita Mirzani
Terlebih lagi, kata Vadel, tudingan tersebut pun tak disertai bukti.
"Udah menghujat gue, hujat Lolly, keluarga gue itu tidak benar dan nggak ada bukti," katanya.
Kendati begitu, Vadel menyebut hujatan tersebut tak bisa menjatuhkan mentalnya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.