Murka Dituding Mandul, Dewi Perssik Ungkap Alasan Lakukan Proses Pembekuan Sel Telur
Dewi Perssik murka saat dituding mandul, kini mengungkap alasannya melakukan proses pembekuan sel telur.
Penulis: Gabriella Gunatyas
Editor: Salma Fenty
TRIBUNNEWS.COM - Pedangdut Dewi Perssik mengungkap alasannya melakukan proses pembekuan sel telur alias freeze egg, setelah dirinya dituding mandul.
Kabar kurang menyenangkan kini datang dari pedangdut Dewi Murya Agung alias Dewi Perssik.
Biduan asal Jember, Jawa Timur itu sempat meradang tatkala diirnya dituding mandul.
Dengan tegas Dewi Perssik membantah keras tudingan warganet yang menyebutnya mandul.
Bahkan Dewi Perssik diketahui telah melakukan proses pembekuan sel telur agar dirinya dapat memiliki momongan di kemudian hari nanti.
"Oh aku yang taruh freeze egg, karena kan aku pengin suatu saat punya anak," kata Dewi Perssik dikutip dari YouTube Was Was, Senin (16/9/2024).
"Jadi mungkin nanti umurku 40, 41, masih ada telurnya," sambungnya.
Dewi Perssik diketahui sempat mengunggah momen saat dirinya melakukan proses pembekuan sel telur di Instagram pribadinya belum lama ini.
Alih-alih mendapatkan dukungan, Depe sapaan akrabnya justru dikatakan mandul oleh sebagian warganet.
"Aku upload tuh di Instagram, itu ada beberapa akun, ngatain aku mandul, ngatain aku aborsi lah, aku bingung kenapa kok mereka menggosipkan aku seperti itu."
"Kalau orang sudah pernah melakukan freeze egg , itu kan tandanya dia nggak mandul, kan tinggal tunggu lakinya," terang Depe.
Baca juga: Soal Sindiran Rizky Billar di Konten Pamer Mobil Mewah, Dewi Perssik: Nggak Mau Jawab Orang Toxic
Tudingan miring dari warganet itu rupanya sempat membuat Depe merasa sedih.
Pelantun tembang Mimpi Manis itu pun sampai harus memeriksakan kesehatannya ke dokter demi membantah tudingan miring warganet itu.
"Aku pada waktu itu lagi capek, jadi aku akhirnya menyempatkan lagi untuk datang ke dokter."
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.