Razman Sebut Anak-anaknya Tak Setuju Dirinya Jadi Kuasa Hukum Vadel, Sudah Diperingatkan sejak Awal
Razman Nasution mengatakan kedua anaknya mengaku sejak awal sudah tidak setuju jika dirinya menjadi kuasa hukum dari TikTokers Vadel Badjideh.
Penulis: Ayu Miftakhul
Editor: Nanda Lusiana Saputri
TRIBUNNEWS.COM - Pengacara Razman Nasution kini tengah menjadi buah bibir setelah menjadi kuasa hukum TikTokers Vadel Badjideh.
Tidak hanya menangani kasus Vadel, Razman kini juga ikut berseteru dengan ibunda Lolly, Nikita Mirzani.
Bermula dari Nikita melaporkan Vadel terkait Undang-undang Perlindungan Anak dan Undang-undang Kesehatan.
Kini antara Nikita dan Razman pun tampak bersitegang, bahkan mereka saling lapor ke polisi hingga saling sindir di hadapan publik.
Mengetahui permasalahan jadi melebar ke mana-mana, pengacara 54 tahun ini mengaku sejak awal sudah diingatkan oleh anak-anaknya.
Kedua anak perempuan Razman mengaku tak setuju jika dirinya ikut membantu kasus TikTokers Vadel.
Namun, pemilik nama lengkap Razman Arif Nasution itu, tak langsung menerima saran dua anaknya tersebut.
Razman malah kembali mempertimbangkan keputusan untuk mendampingi Vadel atau tidak.
Pun sejak awal, seteru pengusaha Denise Chariesta itu, sudah memperingatkan kekasih Lolly untuk berkata jujur dalam memberikan keterangan terkait permasalahan yang terjadi.
Perjanjian untuk berkata jujur itu turut Razman tuangkan lewat surat tertulis antara dirinya dan pihak Vadel.
Sampai akhirnya merasa yakin, Razman memilih yakin menjadi kuasa hukum Vadel hingga kini.
Baca juga: Razman Nasution Sebut Bakal Ada 4 Laporan Polisi untuk Nikita Mirzani, Buntut Kasus Vadel dan Lolly
"Sebelum saya terima, mereka datang ke kediaman saya dengan orang tua dan kuasa hukum bahkan kakaknya."
"Saya sudah wanti-wanti agar mereka bicara jujur. Dan dipertanggung jawabkan secara tertulis dan terekam," jelas Razman, dikutip dari YouTube dr. Richard Lee, MARS, Selasa (8/10/2024).
"Lalu anak saya Dokter Rizka, Dokter Anggi telefon 'Yah itu nggak usah diterima' lalu saya bilang 'saya lihat dulu kasusnya'," tutur Razman lagi.
"Setelah kita dalami, kita sepakat," sambungnya.
Di samping itu, ia mengatakan selalu bersungguh-sungguh ketika sudah memutuskan untuk menangani kasus kliennya.
Begitu pula dengan kasus Vadel yang kini ia pegang.
"Saya memang setiap membela klien pasti akan all out," terangnya.
Untuk diketahui, Razman mengumumkan menjadi kuasa hukum Vadel sejak 20 September 2024, lalu.
Setelah Vadel dijerat oleh pihak Nikita dengan pasal 76 D Jo 45 UU Perlindungan Anak, serta beberapa pasal 348 KUHP tentang aborsi.
Mengawal kasus kliennya, Razman juga ikut mendampingi saat Vadel diperiksa di Polres Metro Jakarta Selatan pada 4 Oktober 2024, kemarin.
Kasus Vadel Masih Bergulir, Nikita Mirzani dan Razman Saling Lapor
Kini kasus Vadel dan Lolly tampak menyeret Nikita dan Razman untuk kembali berseteru.
Terbaru, keduanya kini malah saling lapor ke polisi.
Sebelumnya, Nikita Mirzani telah melaporkan Razman Nasution terkait dugaan penyebaran data pribadi ke Polda Metro Jaya.
Kini giliran Razman yang resmi melaporkan balik Nikita atas dugaan kejahatan informasi elektronik.
Baca juga: Ayah Vadel Badjideh Buka Suara, Bela Sang Anak yang Dilaporkan Nikita Mirzani
"Minggu 6 Oktober 2024 resmi melaporkan saudari Nikita Mirzani dalam dugaan melakukan tindak pidana kejahatan informasi dan transaksi elektronik," ucap Razman, dikutip dari YouTube Intens Investigasi, Senin (7/10/2024).
"Karena NM (Nikita Mirzani) sudah menyebut nama saya di Polda Metro Jakarta Selatan," katanya.
Kuasa hukum Vadel itu pun menyebut, akan menjelaskan terkait detail laporannya serta bukti dalam waktu dekat.
"Di mana saya laporkan, tunggu besok lebih lanjut. Bagaimana bukti-buktinya seperti apa data yang kami punya," ujarnya.
Dalam kesempatan itu, Razman tegas mengaku tak gentar dengan laporan dari Nikita.
"Silahkan laporan Anda, saya akan hadapi, ingat advokat punya dasar untuk menyampaikan sesuatu," tandasnya.
(Tribunnews.com/Ayu/Ifan)