Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Awalnya Isi Kejenuhan, Marcello Tahitoe, Yuke dan Stevie Item Bikin Band 'Loh Kok Tum Band'

Grup band Loh Kok Tum Band (LKTB) siap memeriahkan industri musik Tanah Air lewat genre musik 1990-an.

Penulis: Fauzi Nur Alamsyah
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Awalnya Isi Kejenuhan, Marcello Tahitoe, Yuke dan Stevie Item Bikin Band 'Loh Kok Tum Band'
Tribunnews.com/Fauzi Alamsyah
Personel Grup band Loh Kok Tum Band dalam jumpa pers di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (13/10/2024). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fauzi Alamsyah 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Grup band Loh Kok Tum Band (LKTB) siap memeriahkan industri musik Tanah Air lewat genre musik 1990-an.

Loh Kok Tum Band diisi oleh beberapa musisi ternama seperti adalah Yuke Sampurna (Bassis DEWA), Eno Gitara (Drummer NTRL), Stevie Item (Gitaris ANDRA ‘n THE BACKBONE), Magi Trisnandi (Drummer /RIF) dan Reno Fahreza (Band Nevach)  

Baca juga: Berhasil Membuat Ello Nangis, Abu Bakar Akhirnya Merilis Lagu Teruntuk

"Loh Kok Tum Band hadir untuk musik Indonesia. Saat kita senang di tahun 1990-an, itulah yang kita rasakan," kata Reno dalam jumpa pers LKTB di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (13/10/2024).

Terbentuknya Loh Kok Tum Band kemudian diungkap oleh Yuke. Berawal ketika keenam personel merasa jenuh akan jadwal manggung padat bersama band masing-masing anggota.

Oleh karena itu mereka sekapat untuk mencari warna baru lewat Loh Kok Tum Band

"Sebenarnya LKTB ini hadir, saya menampung teman-teman yang saya (juga) mengalami lah jadwal band yang penuh, tingkat kejenuhannya ada. Ada kejenuhan yang menurut saya perlu atmosfir baru," ujar Yuke.

Baca juga: Vokalis Andra & The Backbone Deddy Lisan Berencana Buat Lagu untuk Anak-anaknya

Berita Rekomendasi

"Akhirnya saya, sama Ello, sama Mas Reno kita bikin band yuk. Jadi dari situ saya sama Ello dan Mas Reno ayo iseng iseng. Pertama show di Bali," tambah Yuke.

Pemilihan nama Loh Kok Tum Band sendiri terbilang unik berawal dari komentar Ello di Instagram. 

"Ide nama diambil dari komen dari Ello di postingan foto di Instagram waktu kita manggung bareng. Di situ dia tulis ‘Loh Kok Tum Band’, kita pikir seru juga nih pakai nama itu buat project band ini," ucap Yuke.

Kehadiran Loh Kok Tum Band sendiri membuat masing-masing personel memberikan warna tersendiri, berekspresi dengan membuat karya. Begitupun dikatakan Ello.

Personel Grup band Loh Kok Tum Band dalam jumpa pers di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (13/10/2024).
Personel Grup band Loh Kok Tum Band dalam jumpa pers di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (13/10/2024). (Tribunnews.com/Fauzi Alamsyah)

"Sebenernya kita ingin menghadirkan suasana party sih, apa yang kita suka. Karena kita tumben manggung, tumben party, loh kok press conference. Kalau ditanya seserius apa kita juga enggak tahu," ungkap Ello.

Rencananya Loh Kok Tum Band bakal menggelar tur manggung 5 kota di Indonesia serta membuat karya mereka sendiri lewat album dari berbagai genre.

"Ini adalah band yang serius. Itulah kenapa kami memulainya dengan sebuah perjalanan tur terlebih dahulu, kami ingin orang tahu dulu Loh Kok Tum Band ini band yang seperti apa, sambil kami memikirkan lagu yang tepat untuk kami perkenalkan sebagai single resmi band ini," tutur Yuke menambahkan.

"Intinya kehadiran kami ingin menghidupkan kembali lagu-lagu dan suasana bermusik di era 90-an ke kalangan anak muda. Karena di era itu musik hadir dengan banyak genre dan kreativitas yang bermunculan, kita terpacu untuk buat hal baru terus saat itu," tandasnya.

 

 

 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas