Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Ria Ricis Perlahan Tinggalkan Aktivitas di Depan Layar, Kini Mulai Langkah Jadi Produser Film

Ria Ricis mendapat kesempatan untuk jalani karir di balik layar sebagai produser sebuah film layar lebar.

Penulis: Bayu Indra Permana
Editor: Anita K Wardhani
zoom-in Ria Ricis Perlahan Tinggalkan Aktivitas di Depan Layar, Kini Mulai Langkah Jadi Produser Film
Tribunnews.com/Bayu Indra
Ria Ricis berencana tinggalkan aktivitas di depan layar setelah memutuskan untuk jadi produser film layar lebar bersama RH Entertainment, ditemui di kawasan Kembangan Jakarta Barat, Rabu (16/10/2024) 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Bayu Indra Permana

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ria Ricis mendapat kesempatan untuk jalani karir di balik layar sebagai produser sebuah film layar lebar.

Sebetulnya sudah lama ia ingin menjajaki karir sebagai produser, namun tahun ini masih ada beberapa pekerjaan yang masih mengharuskannya tampil di depan layar sebagai artis peran.

Baca juga: Ria Ricis Bongkar Alasan Kembali Main Film, Akui Butuh Uang Buat Bayar Sekolah Anak

"Kalau sampai akhir tahun ini masih ada beberapa judul yang harus diselesaikan memang masih di depan layar," ucap Ria Ricis di kawasan Kembangan Jakarta Barat, Rabu (16/10/2024).

"Jadi sebenarnya tawaran ini tuh udah dari tahun lalu, cuma masih di hold-hold karena memang ada beberapa utang yang harus diselesaikan dulu," terusnya.

Ricis menuturkan jika semua pekerjaan sebagai aktris sudah selesai, ia berencana untuk fokus sebagai produser di RH Entertainment karena akan ada dua film yang digarap bersamanya.

Baca juga: Update Laporan Atta Halilintar soal Isu Nikah Siri, Ria Ricis dan Teuku Ryan akan Diperiksa

"Jadi kalau misalnya semua udah rampung, pengennya sih pure di balik layar," tutur Ricis.

BERITA REKOMENDASI

"Cuma kita gak tau ya ntar Allah berkehendak apa kedepannya," sambungnya.

Selain film ‘Bisik Hati Lara’ dan ‘Love in Game’, Rendy Herpy selaku founder dari RH Entertainment memberikan bocoran akan ada buku Ricis yang digarap jadi film.

"Ricis ini juga banyak dia punya ide-ide cerita yang dijadikan sebagai buku sama dia dan nanti insyaAllah kedepannya juga akan kita jadikan film ya," beber Rendy Herpy.

"Nah itu bocoran sedikit lah ya," terusnya.

Rendy merasa senang karena bisa membantu Ricis untuk mewujudkan mimpi untuk berada di balik layar sebagai produser.

"Ternyata orangnya sendiri setelah kita ngobrol-ngobrol dia, tertarik banget untuk bergabung di belakang layar," ungkap Rendy.

"Sejauh ini pengen banget sih nyobain di balik layar dulu gimana caranya untuk membuat sesuatu karya yang epik, yang cantik tapi akunya gak kelihatan sama sekali," sambung Ricis.

 

 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas