Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Dipenjara Terkait Kasus Narkoba, Zul Zivilia Luncurkan Karya Baru: untuk Bantu Perekonomian Keluarga

Zul Zivilia luncurkan karya terbaru meski tengah mendekam di balik jeruji besi terkait kasus narkoba.

Penulis: Ifan RiskyAnugera
Editor: Ayu Miftakhul Husna
zoom-in Dipenjara Terkait Kasus Narkoba, Zul Zivilia Luncurkan Karya Baru: untuk Bantu Perekonomian Keluarga
tangkapan layar YouTube Mantra Room
Zul Zivilia luncurkan karya terbaru meski tengah mendekam di balik jeruji besi. 

"Mudah-mudahan ini bisa membantu ekonomi keluarga saya juga," ungkapnya. 

Dari situ, Zul pun beharap royalti dari lagunya bisa tersalurkan untuk keluarga.

"Kalau lagunya booming kan insyaAllah ada royalti bisa buat tambah-tambah keluarga," tuturnya.

Cerita Istri Zul Zivilia Hidup Kesulitan

Istri Zul, Retno Paradinah menceritakan kesulitan hidup setelah suaminya masuk penjara.

Retno Paradinah kini harus menggantikan posisi Zul sebagai tulang punggung keluarga, lantaran sang vokalis yang harus mendekam di balik jeruji besi terkait kasus narkoba.

Atas ulah suaminya itu, Retno merasakan imbasnya dan harus mengambil alih peran untuk mencari nafkah.

Retno Paradinah saat diwawancarai usai sidang pledoi Zul di Pengadilan Negeri Jakarta Utara, Senin (16/12/2019) (kiri). Zul Zivilia saat pengungkapan rilis kasusnya di Polda Metro Jaya, Jumat (9/3/2019) (kanan).
Retno Paradinah ceritakan masa-masa sulit hidupnya setelah Zul Zivilia dipenjara atas kasus narkoba. (KOMPAS.com Ira Gita/WARTAKOTA Henry Lopulalan)

Baca juga: Suaminya Dipenjara, Istri Zul Zivilia Coba Bisnis Katering hingga Jadi MUA demi Penuhi Kebutuhan

Meski ada royalti lagu dari Zul, namun hal itu tak bisa mencukupi semua kebutuhan keluarganya.

Berita Rekomendasi

Bahkan Retno mengaku ada masa-masa pekerjaannya sebagai perias sepi.

"Jadi ada bulan-bulan tertentu yang emang kalau lagi sepi ya sepi," ungkap Retno, dikutip dari YouTube Insertlive.

Retno pun terkadang harus merelakan menjual perhiasannya demi menyambung hidup.

"Kadang saya harus jual emas gitu," ujarnya.

Saat merasa kesulitan, Retno pun juga tak segan untuk meminta bantuan ke saudaranya.

"Paling minta tolong lagi ujung-ujungnya ke saudara atau ke orang tua," bebernya.

Seperti diketahui, Zul kini sudah menjalani hukumannya selama lima tahun.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas