Baim Wong Siap Jalani Sidang Cerai Lanjutan dengan Paula, Bawa Bukti Video hingga Percakapan
Baim Wong mengaku siap menjalani sidang cerai lanjutan dengan Paula Verhoeven di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Rabu (20/11/2024).
Penulis: Indah Aprilin Cahyani
Editor: Salma Fenty
TRIBUNNEWS.COM - Baim Wong dan Paula Verhoeven kembali menjalani sidang cerai lanjutan di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Rabu (20/11/2024).
Baim Wong tampak hadir dengan didampingi kuasa hukumnya, Fahmi Bachmid.
Diwakili Fahmi Bachmid, Baim Wong mengaku siap menjalani sidang cerai dengan Paula hari ini.
Sidang kali ini beragendakan pembuktian, di mana pihak Baim akan menyerahkan sejumlah barang bukti yang sejauh ini sudah dikumpulkan.
Fahmi menuturkan, pihaknya telah menyiapkan puluhan bukti.
"Kalau untuk siap sidang, siap," kata Fahmi Bachmid, dikutip dari YouTube Grid ID, Rabu (20/11/2024).
"Kita sudah siapkan bukti dari P1 sampai P43. Itu baru bukti pada sidang hari ini," sambungnya.
Lebih lanjut, dikatakan Fahmi, pihaknya akan menyerahkan bukti tambahan di sidang berikutnya.
Bukti tersebut berupa video hingga percakapan.
"InsyaAllah sidang berikutnya ada tambahan bukti lagi," terangnya.
"Buktinya terdiri dari bukti tertulis, dan ada beberapa bukti elektronik berbentuk video, percakapan," tambahnya.
Baca juga: Kompak Jemput Anak Sekolah , Paula Verhoeven Hanya Diam saat Dipanggil Baim Wong
Pihak Baim Wong dan Paula Verhoeven Saling Bersitegang
Seperti diketahui, sidang perceraian Baim Wong dan Paula Verhoeven kembali berlanjut, setelah gagal mediasi sebelumnya.
Pada sidang Rabu (30/10/2024) di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, suasana sempat memanas antara pihak Baim Wong dan Paula Verhoeven.
Baim Wong hadir dalam sidang ditemani kuasa hukumnya, Fahmi Bachmid, sedangkan Paula absen hanya diwakilkan oleh Alvon Kurnia Palma sang pengacara.