Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Seleb

Profil Hamish Daud, Suami Raisa yang Diduga Terlibat Kasus Pelecehan Seksual pada Mantan Karyawan

Hamish Daud yang merupakan suami dari penyanyi Raisa sedang diterpa isu terkait pelecehan seksual terhadap mantan karyawannya.

Penulis: David AdiAdi
Editor: Salma Fenty
zoom-in Profil Hamish Daud, Suami Raisa yang Diduga Terlibat Kasus Pelecehan Seksual pada Mantan Karyawan
Tribunnews/JEPRIMA
Artis peran Hamish Daud saat ditemui pada acara press screening film The Nekad Traveler di CGV Blitz, Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Rabu (15/3/2017). Pada film The Nekad Traveler Hamish berperan sebagai Paul. Tribunnews/Jeprima 

TRIBUNNEWS.COM – Hamish Daud Wyllie merupakan sosok yang dikenal sebagai aktor dan presenter Tanah Air.

Pria yang juga merupakan suami dari penyanyi, Raisa itu juga pernah menjadi bintang di beberapa Film Televisi.

Kini nama Hamish Daud tengah menjadi sorotan warganet.

Pasalnya, ia diduga telah melakukan pelecehan seksual terhadap mantan karyawannya sendiri. 

Berikut profil Hamish Daud.

Kehidupan Pribadi

Dilansir dari situs Wikipedia, Hamish Daud lahir di Gosford, Australia pada 8 Maret 1980.

Saat ini, ia telah berusia 44 tahun.

Berita Rekomendasi

Hamish Daud dan Raisa telah menikah sejak 2017.

Kedua pasangan itu juga telah dikaruniai seorang anak.

Baca juga: Tak Hanya Belum Gaji Karyawan selama 6 Bulan, Hamish Daud Diduga Berbohong soal Pendidikan ke USA

Pendidikan

Meski lahir di Australia, Hamish Daud telah menetap dan mengenyam pendidikan di Indonesia.

Ia diketahui pernah menimba ilmu di Jakarta International School, Bali International School, dan Terrigal High School.

Usai lulus dari bangku SMA, Hamish Daud melanjutkan sekolah di Macleay College, ia mengambil jurusan pemasaran. 

Tak berhenti di gelar diploma, suami Raisa lanjut menempuh kuliah di Southern Cross University.

Di sana, Hamish Daud diketahui mengambil jurusan kesenian. 

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Terkini
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas