Ini Tips Berbelanja Menjelang Harbolnas 10.10 Esok: Lakukan Riset, Bandingkan Harga, Cek Testimoni!
Di gelaran Harbolnas 10.10 ini cenderung banyak brand atau merek ternama dengan diskon besar-besaran dan sangat menggiurkan.
Penulis: Hari Darmawan
Editor: Choirul Arifin
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Hari Darmawan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Hari Belanja Online Nasional atau Harbolnas, akan jatuh pada 10 Oktober 2021. Pada gelaran Harbolnas 10.10 ini, tentu banyak platform e-commerce menghadirkan berbagai penawaran menarik untuk masyarakat.
Selain itu, dalam gelaran Harbolnas 10.10 ini cenderung banyak brand atau merek ternama dengan diskon besar-besaran dan sangat menggiurkan.
Meski begitu, masyarakat tentu harus menahan diri dari perilaku konsumtif pada Harbolnas 10.10. Tentunya dalam gelaran Harbolnas 10.10 ini harus tetap mementingkan asas kebutuhan saat berbelanja.
Berikut tips berbelanja saat Harbolnas 10.10 yang dirangkum Tribunnews:
1. Lakukan riset.
Lakukanlah riset kecil terhadap produk dan brand sebelum berbelanja pada Harbolnas 10.10, mulai dari spesifikasi produk hingga harga dari produk tersebut.
Baca juga: Lima Tips Agar Paket Datang Tepat Waktu Saat Harbolnas 10.10 Tiba
2. Pahami produk yang akan dibeli.
Untuk mendapat produk yang berkualitas, kamu tentunya harus memahami bahan-bahan apa yang digunakan oleh brand, terutama saat membeli produk-produk fesyen, kosmetik dan juga elektronik.
Baca juga: Banjir Diskon Produk Realme di 10.10 Shocktober Deals, dari Smartphone Sampai Wearable dan TWS
3. Bandingkan harga
Setelah mengetahui dan memahami bahan materi dari produk. Tidak ada salahnya kamu membandingkan harga dari produk-produk dengan materi dan bahan yang sama dari brand berbeda.
Hal ini tentunya agar masyarakat dapat dengan cermat membeli harga yang sesuai dengan kebutuhan dan juga budget mereka.
Baca juga: Harbolnas, Banyak Produk Favorit Meriahkan Festival Belanja TikTok Shopping 10.10
4. Beli di toko resmi
Agar tidak tertipu dan membeli produk duplikat, usahakan agar kamu selalu membeli produk di toko resmi dari brand tersebut, baik di situs resminya atau di akun resmi brand di marketplace kesayangan kamu.
Baca juga: 5 Peralatan Rumah yang Wajib Diburu Anak Kost Selama Harbolnas