Rifat Sungkar Penasaran Rally America
Bbelum pernah menjajal lintasan di benua Amerika rupanya menjadi salah satu alasan pereli internasional, Rifat Sungkar
Penulis: Deodatus Pradipto
Editor: Toni Bramantoro
Laporan wartawan Tribunnews.com, Deodatus S. Pradipto
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Rasa penasaran karena belum pernah menjajal lintasan di benua Amerika rupanya menjadi salah satu alasan pereli internasional, Rifat Sungkar, untuk mengikuti Rally America di Oregon, Amerika Serikat, 3-5 Mei 2013 mendatang.
Setelah kenyang pengalaman di panggung reli dunia, salah satunya World Rally Championship (WRC), Rifat Sungkar akan berpartisipasi di Rally America.
"Saya selalu ingin turun di ajang Rally America. Saya sudah pernah bertanding di Asia, Australia, dan Eropa, namun saya belum pernah berkesempatan bertanding di benua Amerika yang memiliki karakter lintasan dan suasana reli yang berbeda," ujar Rifat di Senayan City, Jakarta, Kamis (18/4/2013).
Rifat kemudian mengatakan kesempatan untuk berpartisipasi di Rally America pada tahun ini merupakan kesempatan yang bagus bagi pengalamannya.
"Saya juga ingin memanfaatkan kesempatan ini untuk memperdalam pengalaman dan kemampuan saya," jelas pria 34 tahun itu.
Bersama Fastron World Rally Team, Rifat Sungkar akan berkompetisi di Open Class. Di kelas ini Rifat akan bersaing dengan pereli-pereli top seperti Kevin Block, David Higgins, dan Antoine L'Estage.