Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Juara, Ahsan: Ini Rezeki Anak

Pemain kelahiran Palembang, Sumatera Selatan itu saat ini sedang menunggu kelahiran buah hatinya.

Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Ravianto
zoom-in Juara, Ahsan: Ini Rezeki Anak
AFP/BEN STANSALL
Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan (depan) dan Hendra Setiawan 

Laporan Wartawan Tribun Jakarta, Glery Lazuardi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Pebulutangkis Indonesia, Mohammad Ahsan mendedikasikan gelar juara di nomor ganda putra di Turnamen Indonesia Open 2013 kepada masyarakat Indonesia yang sudah memberikan dukungan.

Turnamen Indonesia Open 2013 merupakan turnamen pertama pebulutangkis 26 tahun itu, setelah absen sekitar 2 bulan dikarenakan mengalami cedera pinggang.

Berpasangan dengan Hendra Setiawan, Mohammad Ahsan meraih gelar juara setelah mengalahkan pasangan Korea Selatan, Lee Yong Dae / Ko Sung Hyun 21-14, 21-18 dalam kurun waktu 39 menit di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (16/6/2013).

“Saya memiliki motivasi bermain setelah absen lama karena mengalami cedera. Saya mendapatkan banyak sms dukungan. Kemenangan ini buat seluruh rakyat Indonesia,” katanya.

Pemain kelahiran Palembang, Sumatera Selatan itu saat ini sedang menunggu kelahiran buah hatinya. Mohammad Ahsan menikah dengan Christinne Novitania pada bulan Maret 2013.

“Gelar juara ini rezeki anak,” tuturnya.

Berita Rekomendasi
Sumber: TribunJakarta
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas