Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Siwo DKI Siap Hadapi Porwarnas Banjarmasin

Siwo DKI Jaya siap menghadapi Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwarnas) XI-2013.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Siwo DKI Siap Hadapi Porwarnas Banjarmasin
ist
Raja Sapta Oktohari (nomor satu dari kanan), dan Icuk sugiarto (paling kiri) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -Seksi Wartawan Olahraga (Siwo) DKI Jaya siap menghadapi Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwarnas) XI-2013 pada 14-20 September di Banjarmasin, Kalsel.

"Persiapan kami sudah mencapai 90 persen, siap untuk berkompetisi," ungkap Haribuhari, Ketua Siwo PWI DKI Jaya dalam sambutannya pada acara halal-bihalal dengan jajaran anggotanya, Senin (19/8/2013) di sekretariat Siwo Jaya, Senayan.

Porwarnas XI-2013 di Banjarmasin mengomentisikan 11 cabang olahraga. Namun, tidak semuanya diikuti kontingen Siwo PWI DKI Jaya. Cabor yang diikuti, atletik, bola voli, bulutangkis, catur, futsal, tenis lapangan, tenis meja, dan sepakbola. Atlet Siwo DKI absen di bridge dan biliar.

ICUK, OKTO

Acara halal bihalal Siwo PWI DKI Jaya ini dihadiri juara dunia bulutangkis 1983, Icuk Sugiarto, dan Raja Sapta Oktohari, promotor tinju dan sepakbola global.

"Tetapi, kehadiran saya di sini sebagai Ketua ISSI DKI Jaya," ujar Okto, putra pengusaha sekaligus politisi nasional Dr. Osman Sapta Odang. Icuk Sugiarto, yang pernah beberapa kali dianugerahi Penghargaan Atlet Terbaik Siwo PWI DKI Jaya, dan Okto, mengapresiasi baik jabatan pembina yang diberikan pengurus Siwo Jaya.

"Mereka memang sangat tepat diposisikan sebagai pembina, karena pastinya akan memberikan kontribusi secara langsung pada kontingen Siwo DKI Jaya ke Porwarnas nanti," ujar Hengky Silatang.

BERITA TERKAIT

Mantan petinju nasional yang kini aktif di kepengurusan KONIDA DKI Jaya itu dipercaya sebagai 'chef de mission' kontingen Siwo PWI DKI Jaya ke Porwarnas Banjarmasin. Daryadi, bendahara Siwo Jaya, menyebutkan besarnya pendanaan ke Porwarnas Banjarmasin yang mencapai Rp 700.000.000.

"Dana Rp 700 juta itu untuk keberangkatan 90 atlet dan ofisial dari sembilan cabang olahraga," jelas Daryadi. Bantuan dana untuk keberangkatan ke Banjarmasin baru diperoleh dari KONIDA DKI Jaya. Tetapi, berapa dana yang dialokasikan, belum diketahui. "Ini juga yang membuat kami bingung," cetus Daryadi.

AUDIENSI KE JOKOWI

Haribuhari menyebutkan, ada rencana untuk menemui Gubernur DKI Jaya Joko Widodo, paling tidak untuk menyampaikan kesiapan kontingen PWI DKI menghadapi Porwarnas Banjarmasin itu. Apalagi, Jokowi juga yang diharapkan melepaskan keberangkatan kontingen Siwo PWI Jaya itu. Icuk Sugiarto, yang kini juga menjabat Kabid Binpres KONIDA DKI, mendukung rencana tersebut.

"Saya kira masih belum terlambat untuk audiensi. Insya Allah saya juga siap mendampingi," tutur Icuk.

Sementara, terkait dengan kesulitan dana yang dihadapi tim sepakbola, Raja Sapta Oktohari menyatakan kesiapannya untuk mendukung penuh keberangkatan tim sepakbola.

"Untuk tim sepakbola, saya yang berangkatkan," ungkap Ketua Umum DPP HIPMI itu..

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas