Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Karakteka Imam Tauhid Sumbang Medali Perunggu di ISG

Namun langkah Imam itu tidak diikuti karateka putra Indonesia lainnya, Doni Dharmawan yang turun di nomor Kumite perorangan putra -60kg.

Editor: Dewi Pratiwi
zoom-in Karakteka Imam Tauhid Sumbang Medali Perunggu di ISG
NET

TRIBUNNEWS.COM - Karateka Imam Tauhid Ragananda menambah medali perunggu bagi Indonesia setelah masuk babak "reperchage" di nomor Kumite perorangan putra -55kg pada Islamic Solidarity Games 2013 di Palembang, Sumatera Selatan, Selasa (24/9/2013).

Iman terpaksa bersaing di babak reperchage setelah kalah pada pertandingan pembukanya di babak penyisihan pool melawan Toussi Mohammed dari Marokko dengan skor 2-7.

Seperti dilansir Antara, Di babak reperchage, Imam yang masih tampil dengan percaya diri menyudahi perlawanan karateka Sudan Abdallah Salaheidin dengan angka 8-0, lalu memastikan perunggu setelah menang dari Kunasilan Lakanathan dari Malaysia dengan 6-0.

Namun langkah Imam itu tidak diikuti karateka putra Indonesia lainnya, Doni Dharmawan yang turun di nomor Kumite perorangan putra -60kg yang tersingkir di babak reperchage dari tangan karateka Marokko Benrouda Mehdi dengan skor 3-10.

BERITA TERKAIT
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas