Voli Pantai Putri DKI Jakarta Melenggang ke Babak Delapan Besar
Pasangan Dewi dan Clara kembali meraih kemenangan di pertandingan kedua mereka atas tim Jawa Tengah 21-18, 21-15.
Penulis: Murtopo
Editor: Dewi Pratiwi
Laporan Wartawan Harian Super Ball, Murtopo dari Surabaya
TRIBUNNEWS.COM,SURABAYA - Tim voli pantai putri DKI Jakarta melenggang ke babak delapan besar Pekan Olahraga Nasional (PON) Remaja ke I di Surabaya, setelah menjadi juara grup C.
Setelah menundukkan pemain Sulawesi Selatan di pertandingan pertama di GOR Voli Pantai, Sidoarjo, Jawa Timur pada Minggu (7/12/2014) lalu, pasangan Dewi dan Clara kembali meraih kemenangan di pertandingan kedua mereka atas tim Jawa Tengah 21-18, 21-15, Senin (8/12/2014) siang.
Meskipun tampil baik di pertandingan kedua tapi Clara dan Dewi mendapatkan perlawanan yang cukup ketat dari lawan mereka. "Permainan cukup ketat dan tidak mudah mengamankan poin. Tapi karena kematangan Dewi dan Clara yang sudah berlatih bersama cukup lama, permainan mereka tetap menonjol," ujar Manajer Tim Voli Pantai DKI Jakarta, Mualif ZA kepada Harian Super Ball.
Menurut Mualif ZA, di sektor putri pasangan Clara dan Dewi memang merupakan andalan DKI Jakarta untuk meraih medali emas dari cabang voli pantai. "Peluang DKI Jakarta di sektor putri cukup besar. Tim kita sudah cukup solid karna sudah cukup lama berlatih bersama. Bahakan di babak kualifikasi PON Remaja, mereka rengking dua. Tim putri kita memang ditargetkan medali dan kami optimis meskipuin mendapatkan lawan berat dari tim tuan rumah, Jawa Timur," ujar Mualif.
Lebih lanjut Mualif mengatakan bahwa di babak perdelapan besar tim DKI Jakarta kemungkinan akan berhadapan dengan tim tuan rumah Jawa Timur, Jawa Barat dan Yogyakarta. "Lawan terberat hingga saat ini memang tuam rumah, Jawa Timur. Mental pemain Jawa Timur lebih mantap karena mereka tuan rumah.
Tapi kita bersukur dukungna untuk tim DKI juga cukup besar jadi mudah-mudahan mental bertarung pemain bisa meningkat," ujar Mualif.
Sementara itu, tim voli pantai putra DKI Jakarta menyusul tim voli pantai putri tembus ke babak 8 besar Pekan Olahraga Nasional ke 1 di Surabaya, setelah di babak play off mampu mengalahkan tim Kalimantan Utara, 2-1 (21-17, 17-21, 15-9).
Tim putra DKI Jakarta yang diperkuat oleh Defri dan Noviar sebelumnya menang atas Sumatra Barat 2-1 (17-21, 22-20, 15-11). Namun mereka harus melalui laga play off karena di pertandingan pertama kalah atas Yogyakarta.
Menurut Manajer tim Voli pantai, Mualif ZA, pemain putra DKI Jakarta baru 2 bulan berpasangkan. "Noviar masih terlalu muda tapi mudah-mudahan mereka bisa solid dan kompak dengan pasangannya di pertandingan selanjutnya," ujar Mualif.