Stephen Curry Bawa Golden State Warriors Samakan Skor Jadi 2-2 Lawan Cleveland Cavaliers
Final NBA 2015 semakin sengit
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, CLEVELAND - Final NBA 2015 semakin sengit. Golden State Warriors sukses menyamakan kedudukan menjadi 2-2 usai memetik kemenangan 103-82 atas Cleveland Cavaliers di gim 4, Jumat (12/6) WIB.
Nyali pasukan Warriors tak ciut meski bermain di kandang Cavaliers, Quicken Loans Arena. Berkat kontribusi Stephen Curry dan Andre Iguodala, mereka berhasil meredam keperkasaan tim tuan rumah.
Curry menyudahi pertandingan dengan torehan 22 poin dan enam assist. Iguodala juga membuat 22 poin.
"Malam ini kami bermain dengan keharusan memenangi pertandingan," tutur Curry.
Dalam laga ini Cavaliers kembali diperkuat Iman Shumpert dan Matthew Dellavedova yang sempat mengalami masalah kebugaran. Kombinasi dua pemain tersebut menghasilkan 15 poin.
LeBron James memimpin perolehan angka Cavs dengan 20 poin. JR Smith menyumbang empat poin dari bangku cadangan.
Masih ada tiga partai tersisa di final. Gim 5 akan berlangsung di Oakland pada Senin (15/6) WIB.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.