Tour de Singkarak 2015 Dimulai dari Kabupaten Pesisir Selatan
Pemerintah Provinsi Sumatera Barat siap menggelar event wisata olahraga Tour de Singkarak (TdS) 2015.
Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Gusti Sawabi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Glery Lazuardi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Pemerintah Provinsi Sumatera Barat siap menggelar event wisata olahraga Tour de Singkarak (TdS) 2015. Pada tahun ini, event balap sepeda itu berlangsung pada 3-11 Oktober mendatang.
Kabupaten Pesisir Selatan dipilih sebagai tempat grand start. Para peserta TdS 2015 beradu menjelajahi 9 etape sepanjang 1.300 km, menelusuri alam Minangkabau. Peserta memperebutkan gelar juara senilai total Rp 1,4 miliar.
“Menyonsong digelarnya Tour de Singkarak 2015, segenap masyarakat Sumbar merasa terhormat bertindak sebagai tuan rumah,” kata Gubernur Sumbar Irwan Prayitno dalam keterangan pers yang diterima wartawan, Sabtu (13/6/2015).
Gubernur Irwan mengajak semua pihahk agar bisa memanfaatkan moment istimewa ini untuk mempromosikan pariwisata Sumbar dan Indonesia pada umumnya.
Pada penyelenggaraan yang ke-7 ini, jumlah peserta yang akan ambil bagian dalam lomba balap sepeda internasional TdS 2015 sebanyak 35 tim, terdiri dari Continental Team, National Team, dan tim tuan rumah.
“Saat ini sudah lebih dari 35 tim continental dari Eropa dan Asia yang mengajukan permohonan ikut serta di tour ini,” ujar penggagas Tour de Singkarak, Sapta Nirwandar.