Bao Yixin/Liu Cheng Senang Pertama Kali Kalahkan Xu Chen/Ma Jin
Ganda campuran Tiongkok, Bao Yixin/Liu Cheng, sangat senang bisa mengalahkan rekan senegara mereka
Penulis: Deodatus Pradipto
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUN/DANY PERMANA
Pasangan ganda campuran China Liu Cheng-China Bao Yixin bertanding melawan pasangan ganda campuran Indonesia Tontowi Ahmad dan Liliyana Natsir dalam ajang BCA Indonesia Open Superseries Premier 2015 di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (5/6/2015). Tontowi dan Natsir memenangkan pertandingan tersebut dua set langsung dengan skor 21-15 21-18. (TRIBUNNEWS/DANY PERMANA)
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Ganda campuran Tiongkok, Bao Yixin/Liu Cheng, sangat senang bisa mengalahkan rekan senegara mereka, Xu Chen/ Ma Jin pada babak semifinal Kejuaraan Dunia 2015 di Istora Senayan, Sabtu (15/8/2015).
“Pastinya bahagia. Bagaimana rasanya akhirnya bisa menang untuk pertama kali?” ungkap Liu Cheng.
Bao Yixin/Liu Cheng mengalahkan Xu Chen/Ma Jin 21-13 15-21 21-19.
Ini merupakan kemenangan pertama mereka atas Xu Chen/Ma Jin. Pada tiga pertemuan sebelumnya, di Denmark Terbuka, Korea Terbuka, dan Tiongkok Terbuka Bao/Liu selalu mengalami kekalahan dari Xu/Ma.
“Senang sekali akhirnya kami bisa mengalahkan rival kami selama ini,” kata Bao Yixin.
BERITA REKOMENDASI