Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen Juara Jepang Terbuka

Pasangan ganda campuran Denmark Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen Juara Jepang Terbuka
gettyimages.ie
Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen 

TRIBUNNEWS.COM, TOKYO - Pasangan ganda campuran Denmark, Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen, meraih gelar pertama mereka di Jepang Terbuka yang berlangsung di Tokyo Metropolitan Gymnasium.

Pada laga final, Minggu (13/9/2015), Fischer Nielsen/Pedersen mengalahkan juara bertahan sekaligus unggulan pertama, Zhang Nan/Zhao Yunlei (Tiongkok), 17-21, 21-18, 23-21.

Zhang/Zhao merupakan pemegang tiga gelar juara Jepang Terbuka (2010, 2013, 2014). Mereka membuka pertandingan dengan baik. Meski mendapat perlawanan, mereka bisa mengeluarkan permainan terbaik dan memenangi gim pertama.

Fischer Nielsen/Pedersen bermain lebih baik pada gim kedua. Mereka berhasil menahan tekanan Zhang/Zhao dan berbalik melakukan serangan. Gim kedua jadi milik pasangan Denmark.

Gim ketiga diawali persaingan ketat antara kedua pasangan hingga 4-4. Setelah itu, Fischer Nielsen/Pedersen mulai menjauh dan memimpin saat interval dengan 11-7.

Saat tertinggal 11-15, Zhang Nan meminta medical timeout karena sakit pada lutut kanannya. Zhang bisa melanjutkan pertandingan meski pergerakannya sedikit terbatas.

Ketika tertinggal 14-19, Zhang/Zhao mencatat enam angka beruntun yang mengantar mereka meraih match point pertama. Pasangan Denmark bertahan.

Berita Rekomendasi

Setelah sempat bergantian memegang match point, Fischer Nielsen/Pedersen akhirnya berhasil menyudai pertandingan dalam 1 jam 18 menit.

"Kami sangat senang akhirnya bisa menang dan jadi juara di sini. Lawan kami sangat kuat, dan mereka adalah juara dunia," kata Pedersen, usai pertandingan.

Bagi Fischer Nielsen/Pedersen, ini merupakan kemenangan ke-10 mereka dari 18 kali bertemu Zhang/Zhao, sekaligus yang keempat didapat secara beruntun.

Sumber: Juara.net
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas