Praveen Jordan/Debby Susanto Keok dari Choi Sol-gyu/Eom Hye-won di Final Thailand Open 2015
asangan ganda campuran Praveen Jordan/Debby Susanto menjadi runner-up setelah takluk 19-21, 21-17, 16-21
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, NONTHABURI - Pasangan ganda campuran Praveen Jordan/Debby Susanto menjadi runner-up setelah takluk 19-21, 21-17, 16-21 dari Choi Sol-gyu/Eom Hye-won (Korea) pada final Thailand Terbuka 2015, Minggu (4/10/2015).
Pada gim pertama, Choi/Eom sempat memimpin jauh 8-3. Namun, perlahan tetapi pasti Praveen/Debby mampu mengejar menjadi 8-10. Sejak memasuki angka 11, pertarungan keduanya semakin ketat.
Praveen/Debby mampu menyamakan kedudukan menjadi 16-16 dan membalikkan kedudukan menjadi 17-16. Namun, Choi/Eom berbalik unggul 19-17 dan menutup gim pertama dengan skor 21-19.
Pada awal gim kedua, Praveen/Debby terus memimpin hingga 5-4. Namun, Choi/Eom membalikkan keadaan dengan keunggulan 6-5 dan terus memimpin hingga angka 9-8.
Sempat tertinggal 13-14, Pravenn/Debby menjauh dengan keunggulan 18-15. Pasangan Korea coba mengejar, tetapi Praveen/Debby berhasil memenangi gim kedua dengan skor 21-17.
Persaingan ketat terjadi pada gim ketiga. Namun, pukulan Praveen/Debby kerap tersangkut di net. Sebaliknya, pasangan Korea tampil lebih agresif. Akhirnya, gim ketiga dimenangi Choi/Eom dengan 21-16.
Indonesia sukses meraih satu gelar juara dari Wahyu Nayaka Arya Pankaryanira/Ade Yusuf. Mereka menjadi juara ganda putra usai menundukkan Koo Kien Keat/Tan Boon Heong (Malaysia), 20-22, 23-21, 21-16.
Indonesia masih berpeluang menambah satu gelar lagi dari Ihsan Maulana Mustofa yang tampil di sektor tunggal putra. Pemain berusia 19 tahun itu akan berjumpa pemain senior asal Korea, Lee Hyun-il.