Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Lee Chong Wei Pertanyakan Regenerasi Tunggal Putra Malaysia

Bintang bulu tangkis Malaysia, Lee Chong Wei, siap mencari penerus dirinya sebelum memutuskan pensiun dari dunia bulu tangkis

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Lee Chong Wei Pertanyakan Regenerasi Tunggal Putra Malaysia
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Lee Chong Wei 

TRIBUNNEWS.COM, KUALA LUMPUR - Bintang bulu tangkis Malaysia, Lee Chong Wei, siap mencari penerus dirinya sebelum memutuskan pensiun dari dunia bulu tangkis.

Ia merasa bertanggung jawab untuk menularkan ilmu di tengah buruknya regenerasi tunggal putra Malaysia.

Sikap ini ditunjukkan Lee sebagai respons atas tantangan yang diberikan Menteri Pemuda dan Olahraga Malaysia, Khairy Jamaluddin, dalam acara Yonex The Legends Vision yang berlangsusng di Kuala Lumpur, 15 Desember.

"Saya menerima tantangan yang diberikan menteri meskipun itu menjadi beban tersendiri buat saya," kata Lee, yang berencana pensiun setelah membela Malaysia pada SEA Games 2017 di Kuala Lumpur.

"Sejujurnya, saya sangat kecewa dengan perkembangan pemain tunggal putra kami. Ada perbedaan yang terlalu besar antara saya dan mereka," lanjut Lee, yang kini telah menginjak usia 33 tahun.

Sejauh ini, Malaysia hanya memiliki Chong Wei Feng, Iskandar Zulkarnain Zainuddin, Goh Soon Huat Soo Teck Zhi, dan Soong Joo Ven. Namun, nama-nama itu belum mampu menunjukkan sinarnya di level dunia.

Sejauh ini, Lee tidak bisa berbuat banyak karena ia belum menjadi pelatih. Suami dari mantan tunggal putri Malaysia, Wong Mee Choo, itu lebih banyak berdiskusi dan memberi masukan kepada para junior-juniornya.

Berita Rekomendasi

"Ada beberapa pemain potensial, tetapi mereka harus bekerja lebih keras untuk mempersempit jarak. Saya lihat beberapa pemain juga sering tidur telat sehingga mereka tidak punya tenaga maksimal saat latihan," katanya.

Sumber: Juara.net
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas