Drama Dua Babak, Sirkuit, dan Insiden
Musim balap MotoGP 2015 bisa menjadi salah satu musim yang selalu dikenang.
1. Supremasi Yamaha
Pebalap Movistar Yamaha asal Spanyol, Jorge Lorenzo, memacu motornya pada sesi latihan bebas kedua GP Jepang di Sirkuit Twin Ring Motegi, Jumat (9/10/2015).
Yamaha merebut predikat sebagai produsen motor terbaik pada musim 2015. Tim pabrikannya, Movistar Yamaha, hanya sekali gagal menempatkan pebalap di podium utama, yaitu ketika GP San Marino (13/9/2015).
Dua pebalap Movistar Yamaha, Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi, bersaing untuk memperebutkan gelar juara dunia. Lorenzo akhirnya menjadi juara dunia setelah memenangi seri terakhir di GP Valencia (8/11/2015).
Kebangkitan Yamaha sekaligus memutus dominasi Honda dan Marc Marquez selama dua musim terakhir. Marquez hanya finis di posisi ketiga klasemen pebalap, berselisih 83 poin dari Rossi.