Patah Kaki karena Motokros, Jack Miller Absen Tes Pramusim Pertama MotoGP 2016
Pebalap Marc VDS, Jack Miller, kemungkinan besar akan absen pada sesi tes pramusim pertama MotoGP 2016 di Sirkuit Sepang, Malaysia
TRIBUNNEWS.COM, SPANYOL - Pebalap Marc VDS, Jack Miller, kemungkinan besar akan absen pada sesi tes pramusim pertama MotoGP 2016 di Sirkuit Sepang, Malaysia (1-3 Februari) karena kakinya yang patah saat berlatih motokros.
Tibia dan fibula kaki kanan Miller patah saat berlatih di Bellpuig, Spanyol, Minggu (17/1/2016), hanya sehari sebelum ulang tahunnya yang ke-21.
Pebalap Australia tersebut menjalani operasi pada Selasa (19/1/2016) pagi di University Quirón Dexeus Hospital, Barcelona. Kakinya dipasangi pelat dan mur supaya stabil.
Miller harus beristirahat di rumah sakit selama dua hari. Kepastian apakah dia boleh ikut pada tes pramusim di Malaysia akan diputuskan dalam waktu dekat.
"Jack sayangnya mendapat kecelakaan jelang digelarnya tes pramusim. Namun, pebalap memang harus berlatih dan selalu ada risiko ketika kamu berlatih dengan motor MX," kata Michael Bartholemy, kepala tim Marc VDS.
Bartholemy juga mengatakan bahwa cedera tersebut tidak terlalu serius dan proses operasi berjalan lancar.
"Untuk orang umum, proses penyembuhan untuk cedera seperti itu akan lama. Namun, pebalap bukanlah orang umum dan saya yakin Jack akan segera kembali naik motor secepat mungkin," kata Bartholemy.
"Yang terpenting sekarang adalah mengawasi proses penyembuhannya dan dia akan membalap jika memang sudah cukup pulih untuk melakukaannya," katanya menambahkan.
Setelah tes pramusim pertama di Sepang, para pebalap akan bergeser ke Sirkuit Phillip Island, Australia, untuk menjalani tes kedua pada 17-19 Februari. (Juara.Net)