Eqina Sampaikan Revisi Kegiatan 2016
Equestrian Indonesia (EQINA)-Pordasi menyampaikan revisi dari kalender kegiatan equestrian sepanjang 2016.
Penulis: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS, COM. JAKARTA- Equestrian Indonesia (EQINA)-Pordasi menyampaikan revisi dari kalender kegiatan equestrian sepanjang 2016.
Ada tambahan satu event dari sebelumnya, yakni perlombaan khusus dressage, sehingga total kejuaraan berkuda ketangkasan pada 2016 ini menjadi 10.
Revisi juga terkait dengan pelaksanaan kejuaraan Basarnas Cup, dari semula dijadwalkan 4-6 Maret, dialihkan ke 11-13 Maret, dan kemungkinan besar tetap dilangsungkan di Denkavkud TNI-AD Parongpong, Lembang, Jabar.
"Terlampir kami sampaikan revised jadwal kegiatan pertandingan equestrian (event calendar) tahun 2016. Jika ada Pengprov, Klub atau EO yang berkenan akan menyelenggarakan atau menambah kegiatan (event) tahun ini namun belum tercantum dalam jadwal terlampir harap menghubungi kami untuk selanjutnya akan kami akomodir ke dalam kalender kegiatan tahun 2016," demikian diutarakan Ketua Umum EQINA-Pordasi, Jose Rizal Partokusumo.
"Semoga jadwal kegiatan yang kami susun ini dapat dijadikan acuan bagi seluruh Komunitas Equestrian untuk menyusun jadwal latihan guna mendapatkan prestasi yang gemilang dalam event – event yang akan diikuti nanti.
Selamat berlatih, semoga sukses dan sampai berjumpa pada event – event mendatang," terang Jose Rizal Partokusumo, yang juga Waketum II PP Pordasi bidang equestrian.tb
KALENDER KEGIATAN EQUESTRIAN 2016
1. 11-13 Maret:Basarnas Cup (MER)/CD,CS,CC/Parongpong, Lembang
2. 1-3 April: APM Charity Show/CD,CS/APM Team/APM Equestrian
Centre/Cikupa, Tangerang
3. 30 April-1 Mei: Skill & Elegance Dressage Cup 2016/CD/ Arthayasa
Stable/Arthayasa Stable
4. 6-8 Mei: Indonesian Jumping Grand Prix 2016/ CS/Arthayasa
Stable/Arthayasa Stable
5. 27-29 Mei: Jabar Classic (MER)/CD,CS,CC/ Pordasi Jabar/ Parongpong, Lembang
6. 22-24 Juli: EQINA PORDASI OPEN (MER) CD,CS,CC/PP PORDASI/Parongpong, Lembang
7. 17-25 September: PON XIX/2016-CD,CS,CC/ PB PON/Parongpong, Lembang
8. 28-30 September: Cinta Indonesia Open/CD,CS/APM Team/APM Equestrian
Centre, Cikupa, Tangerang
9. 18-20 November: Jateng Classic/CD,CS/Arrowhead/Salatiga
10. 16-18 Desember: AE Kawilarang Memorial Cup/CD,CS/PP PORDASI/Pulomas
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.