Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Christopher Rungkat Sukses Raih Dua Gelar di Permata Bank Men’s Future 2016

Petenis andalan Indonesia, Christopher Rungkat sukses memboyong dua gelar juara turnamen internasional Permata Bank Men’s Future 2016

Penulis: Toni Bramantoro
zoom-in Christopher Rungkat Sukses Raih Dua Gelar di Permata Bank Men’s Future 2016
ist
Christopher Rungkat Sukses Raih Dua Gelar di Permata Bank Men’s Future 2016 

TRIBUNNEWS.COM, MAKASSAR - Petenis andalan Indonesia, Christopher Rungkat sukses memboyong dua gelar juara turnamen internasional Permata Bank Men’s Future 2016 di lapangan Karebosi, Makassar.

Pada laga pamungkas nomor tunggal, Sabtu (27/8), Christo mengalahkan unggulan ketiga asal Mexico, Lucas Gomez (523) dalam laga rubber set 6-3 3-6 6-0.

“Ini final yang luar biasa. Apresiasi untuk Gomez yang telah bermain luar biasa. Ini sudah sesuai harapan, saya memang memasang target juara di seri kedua ini,” tutur Christo yang berperingkat 564 dunia, usai laga berdurasi satu jam 53.

“Terima kasih atas dukungan dari penonton yang hadir di lapangan Karebosi. Sudah lama saya merindukan bertanding dengan animo suporter yang luar biasa. Publik tenis Makassar memang luar biasa seperti matahari yang luar biasa panasnya menyinari kota ini,” lanjutnya, masih dengan peluh bercucuran.

Seperti yang didapatkannya sebagai juara seri pembuka di Jakarta, Christo berhak atas hadiah uang 1.440 dollar AS atau sekitar Rp 19 juta dan tambahan 18 poin peringkat internasional.

Hingga kini, petenis berjuluk Bandit ini telah mengoleksi 11 gelar juara tunggal kejuaraan entry level ITF Men’s Futures.

Berbeda dengan partai singel yang alot, Christo memenangi gelar juara ganda relatif mudah. Berpasangan dengan David Agung Susanto, dia butuh waktu tak lebih dari satu jam, hanya 48 menit untuk menepiskan perlawanan duet Taiwan, Wei De Lin/Cheng Yu Yu. Unggulan kedua itu menang straight set 6-1 6-4.

Berita Rekomendasi

David/Christo telah mengantongi tiga gelar juara ganda pada event berhadiah total 10.000 AS atau sekitar Rp 130 juta ini. Sebelum mengangkat piala di Makassar, mereka telah menggaet gelar di Thailand (2014) dan Vietnam, akhir bulan lalu.

Christo sendiri, dengan pasangan berbeda, telah menggapai 31 gelar juara ganda di level turnamen serupa sejak melakoni karir tenis profesional, mulai hampir sepuluh tahun silam. Christo dan David serta sebagian besar petenis lainnya akan kembali ke Jakarta untuk mengikuti seri penutup bertajuk AGS-Nassau Men’s Future 2016, pekan depan.
Terimakasih Makassar!

Hasil Akhir Sabtu (27/8) Final
Tunggal
Christopher RUNGKAT (INA) [4] 6-3 3-6 6-0 Lucas GOMEZ (MEX) [3]
Ganda
Christopher RUNGKAT (INA) / David Agung SUSANTO (INA) [2] 6-1 6-4 Wei-De LIN (TPE) / Cheng-Yu YU (TPE)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas