Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Perenang Sumsel Pecahkan Rekor Asia Tenggara di Ajang Peparnas 2016

Perenang Sumatera Selatan, M Bejita, berhasil menorehkan prestasi gemilang di ajang Peparnas 2016.

Penulis: Fahdi Fahlevi
zoom-in Perenang Sumsel Pecahkan Rekor Asia Tenggara di Ajang Peparnas 2016
www.pon-peparnas2016jabar.go.id
Heppy Yullis dan M. Bejita setelah upacara pengalungan medali 

TRIBUNNEWS.COM - Perenang Sumatera Selatan, M Bejita, berhasil menorehkan prestasi gemilang di ajang Peparnas 2016. Bejita berhasil memecahkan dua rekor ASEAN Paragames.

Dilansir oleh laman Peparnas, dua rekor ASEAN Paragames yang dipecahkan oleh atlet kelahiran Palembang, 7 Oktober 2000 ini ialah untuk nomor 100 meter gaya punggung S14 putra, atas nama atlet Singapura, Tan Eng Kiong (dari 01.12 detik menjadi 01.08 detik).

Kemudian rekor ASEAN Paragames untuk nomor 50 meter gaya punggung S14 putra atas nama atlet Singapura, Han Hiang C (dari 00.35 detik menjadi 00.31 detik).

"Senang, alhamdulilah. Ini (dua medali emas) untuk ibu dan bapak saya," kata M Bejita sambil tersenyum, usai menerima medali emas kedua Peparnas XV di arena kolam renang Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung, Rabu.

Ia mengatakan selama dua bulan terakhir dirinya terus berlatih renang sebanyak dua kali dalam seharinya untuk ikut serta dalam cabang olahraga renang Peparnas XV.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas