Ini Komentar Marc Marquez Soal Kualitas Sirkuit Sentul
"Aspalnya tidak rata dapat berisiko bila digunakan untuk balap MotoGP"
Penulis: Reynas Abdila
TRIBUNNEWS.COM, SENTUL - Marc Marquez pebalap tim Repsol Honda menjajal Sirkuit Sentul Internasional dalam sesi test ride motor All New Honda CBR 250RR, Selasa (25/10/2016).
Sang juara dunia MotoGP musim 2016 ini menilai kondisi sirkuit dengan panjang 4,12 kilometer yang menurutnya masih kurang layak.
"Ini bukan pertama kalinya saya datang dan merasakan sirkuit sentul. Aspalnya tidak rata dapat berisiko bila digunakan untuk balap MotoGP," tutur Marquez di kesempatan jumpa pers.
Namun Marquez juga menyebutkan sisi positif sirkuit yang memiliki 11 tikungan tersebut.
"Karakter sirkuit ini sangatlah bagus. Saya ingin Indonesia bisa menjadi tuan rumah di kalender MotoGP apalgi fans di sini betul-betu antusias," kata Marquez.
Marquez hadir ke tanah air untuk merayakan kemenangan sebagai kampiun MotoGP musim ini sekaligus menghadiri acara meet and greet bersama para fansnya.
Pebalap asal Spanyol ini ditemani oleh Livio Suppo, Norihiko Kato
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.