Gaganjeet Bhullar Sempat Depresi Tidak Main di Eropa
Pegolf India, Gaganjeet Bhullar, mengaku sempat kecewa karena tidak dapat bermain di kompetisi golf Eropa.
Penulis: Fahdi Fahlevi
TRIBUNNEWS.COM - Pegolf India, Gaganjeet Bhullar, mengaku sempat depresi karena tidak dapat bermain di kompetisi golf Eropa.
"Sangat penting bagi saya untuk menang. Saya kehilangan kartu saya di Eropa dan saya menemui kesulitan dalam bermain dan sempat merasa depresi," ujar Bhullar.
Kegagalan ini membuat Bhullar merasa kesepian. Pasalnya, rekannya banyak yang main di kompetisi Eropa.
"Itu merupakan sesuatu yang sulit dan saya terkadang merasa kesepian karena sejumlah teman saya terus bermain di Eropa,” keluh Bhullar.
Bhullar saat ini tengah bermain dalam performa terbaiknya akan mengikuti turnamen BANK BRI-JCB Indonesia Open dari 17-20 November dengan target menjuarai ajang ini untuk kedua kalinya dalam karirnya.
Layaknya juara sejati, ia mampu kembali dengan cara yang sensasional ketika ia merebut gelar Shinhan Donghae Open dengan satu pukulan sebelum mengamankan posisi kelima di Indonesian Masters pada pekan berikutnya.