Hendra Setiawan Mundur dari Pelatnas PBSI
Pebulutangkis ganda putra, Hendra Setiawan, memutuskan mundur dari tim Pelatnas PBSI.
Penulis: Fahdi Fahlevi
TRIBUNNEWS.COM - Pebulutangkis ganda putra, Hendra Setiawan, memutuskan mundur dari tim Pelatnas PBSI.
Dilansir oleh laman PBSI, Hendra Setiawan resmi tidak bergabung bersama Pelatnas PBSI Cipayung mulai 1 Desember 2016, mendatang.
Kabarnya Hendra Setiawan berencana untuk berkarier sebagai pebulutangkis profesional. Sebelumnya Hendra sempat keluar masuk Pelatnas PBSI.
Hendra Setiawan pertama kali bergabung tahun 2002, berpasangan dengan Markis Kido. Kemudian setelah sempat keluar Pelatnas tahun 2009, pada tahun 2012 Hendra kembali dipinang Pelatnas untuk berpasangan dengan Mohammad Ahsan.
Hendra merupakan pemain bulutangkis Indonesia dengan gelar individu terlengkap.
Ia sudah pernah menyabet tiga gelar juara dunia, dua kali juara Asian Games, dan juara Olimpiade pada tahun 2008 di Beijing bersama Markis Kido.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.