Juara Wimbledon 2014 Ditusuk Perampok di Apartemennya
Kvitova merupakan pemain andalan Republik Ceko yang memenangkan Wimbledon 2011 dan 2014.
Editor: Ravianto
Laporan Wartawan SuperBall.id, Andi Ernanda
TRIBUNNEWS.COM, LONDON - Petenis asal Ceko, Petra Kvitova, akan menjalani operasi usai mendapat luka tusuk dari perampok.
Kvitova dilarikan ke rumah sakit setelah mendapat luka tusukan pisau perampok di apartemen di kota Prostejov, Ceko, Selasa (20/12/2016).
Kejadian itu bermula saat Kvitova terbangun dari tidunya pada malam hari.
Petenis cantik tersebut kemudian memergoki perampok sedang beraksi di kediamannya.
Panik melihat penghuni apartemen terbangun, perampok tersebut menusuk Kvitova.
Beruntung, luka tusukan tersebut tak mengancam nyawa petenis berusia 26 tahun tersebut.
Tusukan hanya mengenai tangan.
"Saat berusaha membela diri, saya mendapat luka serius pada tangan kiri saya," tulis Petra lewat akun Facebooknya.
"Saya terkejut, tapi beruntung saya masih hidup. Cedera ini cukup buruk dan saya butuh berkonsultasi dengan spesialis (bedah)."
Meski demikian, tusukan itu membuat Kvitova harus absen dari lapangan tenis selama tiga bulan.
Kvitova merupakan pemain andalan Republik Ceko yang memenangkan Wimbledon 2011 dan 2014.
Selain prestasi itu, ia juga merupakan petenis peringkat 11 dunia dan sukses meraih 17 gelar lainnya.(*)