Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Floyd Mayweather Mari Wujudkan Pertarungan Lawan Conor McGregor

Juara tinju dunia Floyd Mayweather akhirnya menerima tantangan Conor McGregor yang sudah lama diisukan media.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Floyd Mayweather Mari Wujudkan Pertarungan Lawan Conor McGregor
superball.id
Conor McGregor Vs Floyd Mayweather 

TRIBUNNEWS.COM, LONDON - Juara tinju dunia Floyd Mayweather akhirnya menerima tantangan Conor McGregor yang sudah lama diisukan media.

Tantangan itu dierimanya karena sudah bosan dengan hinaan yang semakin sering dilontarkan McGregor.

"Mari kita wujudkan pertarungan itu," kata Mayweather, Jumat (13/1/2017).

Kedua manajemen langsung bernegosiasi berapa jumlah uang yang harus disiapkan untuk kedua petarung.

Sembari negosiasi itu, Mayweather meremehkan keuangan McGregor.

Dia mengatakan McGregor tak akan pernah menghasilkan uang sebesar 10 juta dolar dalam satu pertandingan.

Tapi dia bersedia memberikan 15 juta dolar untuk McGregor.

Berita Rekomendasi

Setelah itu, presentase pembagian hasil bisa dihitung setelah pemenang ditentukan.

"Nomor saya 100 juta dolar sekali pertandingan,"

"Saya yakin dia tidak bisa membuat 10 juta dolar jadi saya bisa taruhkan 15 juta untuknya," kata Mayweather.

Mayweather juga memperingatkan McGregor, jangan pernah membicarakan uang melebihi kemampuannya di MMA.

Sebab semua orang sudah menanti pertarungan yang diklaim terbesar dalam sejarah ring dunia.

"Jangan pernah bicara 20 juta atau 30 juta dolar jika tak bisa menghasilkan delapan atau sembilan juta dolar," katanya.

"saya di sini McGregor, jadi mari kita wujudkan," tantang Mayweather.

Sumber: SuperBall.id
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas