Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Menpora: Seluruh Induk Cabang Olahraga Sudah Sepakat dengan Permasalahan Anggaran

Namun, kepastian untuk nomor mana saja yang akan diprioritaskan medali akan disampaikannya pada bulan Juni agar tidak menjadi beban bagi para pemain.

Penulis: Abdul Majid
Editor: Sapto Nugroho
zoom-in Menpora: Seluruh Induk Cabang Olahraga Sudah Sepakat dengan Permasalahan Anggaran
Tribunnews/Abdul Majid
Menpora, Imam Nahrawi (kedua dari kiri) bersama dengan Ketua KOI yang juga menjabat sebagai Ketua Panitia Asian Games (Inasgoc), Erick Thohir (kiri), Wakil Ketua KOI, Suwarno (kanan) dan Wakapolri, Komjen Pol Syafruddin saat rapat koordinasi peningkatan prestasi olahraga jelang Asian Games 2018 di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (12/1/2018). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Imam Nahrawi mengatakan bahwa seluruh Induk Cabang Olahraga sudah sepakat mengenai bantuan anggaran yang dipertimbangkan melalui nomor event.

“Ya, semuanya sudah sepakat. Ini kekompakan yang luar biasa karena ada Pak CdM (Chef de Mission, Komjen Pol Syafruddin),” kata Imam Nahrawi dalam rapat koordinasi peningkatan prestasi olahraga jelang Asian Games 2018 di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (12/1/2018).

“Lebih-lebih nanti beliau (Komjen Pol Syafruddin) akan mendistribusikan anak buahnya untuk membantu semua cabang olahraga agar persoalan administrasi, konsolidasi yang lain, soal teknis itu berjalan dengan baik,” tambah Imam Nahrawi.

Sementara itu, saat ditanya mengenai target Indonesia masuk 10 besar dalam ajang Asian Games, Menpora mengatakan bahwa kini sebagian besar cabor sudah mulai melakukan pelatihan untuk memenuhi target tersebut.

Baca: Menpora Serukan Seluruh Organisasi yang Terlibat Bisa Satukan Visi untuk Asian Games 2018

“Pelatnas sudah berjalan, pelatih kemudian atlet ini sedang menyiapkan untuk try out, training camp, ikuti pertandingan demi pertandingan. Maka target bisa kita harapkan sepuluh besar,” ujar Imam Nahrawi.

Berita Rekomendasi

Namun, kepastian untuk nomor mana saja yang akan diprioritaskan medali akan disampaikannya pada bulan Juni agar tidak menjadi beban bagi para pemain.

“Tetapi dari cabang olahraga mana, dari nomor event yang mana, paling cepat bulan Juni akan kami sampaikan, agar ini tidak menjadi beban fisikologis yang begitu berat bagi atlet,” tambah Imam Nahrawi. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas