Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Elina Svitolina bilang Marta Kostyuk Petenis Masa Depan Cerah

Kejutan yang dibuat Marta Kostyuk pada ajang Australian Open 2018 harus terhenti pada Jumat

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Elina Svitolina bilang Marta Kostyuk Petenis Masa Depan Cerah
zimbio.com
Marta Kostyuk 

TRIBUNNEWS.COM, MELBOURNE - Kejutan yang dibuat Marta Kostyuk pada ajang Australia Open 2018 harus terhenti pada Jumat (19/1/2018).

Sebelumnya, Marta Kostyuk yang masih berusia 15 tahun menjadi pemain termuda yang Kostyuk berhak mendapat tiket wildcard ke babak kualifikasi Australian Open 2018 setelah menjuarai kejuaraan junior setahun yang lalu.

Sayang, kisah Cinderella milik Kostyuk tersebut tak berlanjut saat berhadapan dengan rekan sekompatriot asal Ukraina, Elina Svitolina.

Bermain di Rod Laver Arena, Marta Kostyuk kalah 2 set langsung dari Elina Svitolina dengan skor 2-6, 2-6 dalam waktu 59 menit.

Usai pertandingan, Marta Kostyuk mengaku banyak mengambil pelajaran walaupun harus disingkirkan oleh petenis tunggal putri peringkat 4 dunia.

"Berapa yang harus anda bayar untuk mendapat satu jam sesi latihan bersama Svitolina? Saya mendapatkannya secara gratis," kata Kostyuk sambil bercanda.

"Saat saya menghadapi pemain besar untuk pertama kali, saya tidak yakin bisa mengalahkannya. Ini pertama kalinya saya menghadapi pemain peringkat 5 besar dunia."

Berita Rekomendasi

Di sisi lain, Elina Svitolina pun memiliki komentar tersendiri tentang kiprah juniornya tersebut.

"Dia adalah pemain yang gigih dan memiliki masa depan yang cerah," kata Elina Svitolina.

"Saya yakin kita akan banyak mendengar namanya disebut pada masa depan."

Kemenangan ini membuat Elina Svitolina berhasil menembus babak keempat Australian Open untuk pertama kali.

Pada babak 16 besar nanti, Svitolina akan menghadapi petenis asal Republik Ceska, Denisa Allertova.

Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas