Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Usai Dilantik, Pengda Inkanas DKI Jakarta Akan Gelar Kejurda Karate Kapolda Cup

Penyelenggaraan Kajurda Karate Kapolda Cup juga bagian rancangan kegiatan dari PB Inkanas untuk menjaring atlet-atlet berpotensi.

Penulis: Reynas Abdila
zoom-in Usai Dilantik, Pengda Inkanas DKI Jakarta Akan Gelar Kejurda Karate Kapolda Cup
Tribunnews.com
PB Institut Karate-Do Nasional (Inkanas) melantik Pengurus Daerah (Pengda) Inkanas DKI Jakarta periode 2018 - 2022 di Balai Pertemuan Polda Metro Jaya, Kamis (8/2/2018) sore. 

TRIBUNNEWS.COM - PB Institut Karate-Do Nasional (Inkanas) melantik Pengurus Daerah (Pengda) Inkanas DKI Jakarta periode 2018 - 2022 di Balai Pertemuan Polda Metro Jaya, Kamis (8/2/2018) sore.

Ketua Pengda Inkanas DKI Jakarta, Irjen Pol Idham Azis langsung menjalankan program perdananya yakni menggelar Kejuaraan Daerah (Kejurda) Karate Kapolda Cup di Jakarta pada pertengahan Maret mendatang.

"Memang ini sudah menjadi program PB Inkanas jadi masing-masing Kapolda menjadi Pengda Inkanas, tentu seluruh program dari pusat akan kita jabarkan di pengurus daerah dan dalam waktu dekat kita akan adakan Kejurda Karate Kapolda Cup. Saya juga sudah koordinasikan dengan Ketua Harian Dirlantas," ucap Idham usai pelantikan.

Idham menuturkan penyelenggaraan Kajurda Karate Kapolda Cup juga bagian rancangan kegiatan dari PB Inkanas.

Di kesempatan yang sama, Ketua Umum PB Inkanas, Jenderal Polisi (Purn.) Badrodin Haiti menaruh harapan dengan kepemimpinan Kapolda Irjen Pol Idham Azis dapat menjaring lebih banyak lagi atlet-atlet berpotensi DKI Jakarta.

"Selain fokus menorehkan prestasi, Inkanas ingin pembinaan khususnya anak-anak sebagai generasi muda supaya lebih baik secara karakternya. Sebab olahraga karate itu bukan hanya membangun jiwa yang sportif tapi juga bisa membuat diri menjadi mandiri. Itu harapan kita," kata Badrodin.

Menuju persiapan Asian Games 2018, mantan Kapolri itu menyerahkan kepada PB Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (FORKI) untuk menunjuk atlet yang akan diturunkan nanti.

BERITA REKOMENDASI

"Kami memasang target satu medali emas di Asian Games 2018. Saya kira peluang itu ada tinggal tergantung cara mengolah atlet agar berdaya saing tinggi di level internasional," tuturnya lagi.

Atlet Indonesia kini duduk di ranking 10 dunia dan 49 dunia dari perguruan Inkanas.

Selain target Asian Games, atlet Inkanas juga dipersiapkan untuk menghadapi beberapa kejuaraan internasional seperti Premier League 2018.

Ada satu nama yang dipastikan turun pada kejuaraan bergengsi tersebut yaitu wanita asal Makassar, Krisda Putri Aprilia.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas