Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Roger Federer Masih Unggul Tiga Gelar dari Rafael Nadal

Rafael Nadal sukses tampil sebagai juara turnamen Roland Garros alias Prancis Terbuka 2018 usai memenangi partai final yang digelar Minggu (10/6/2018)

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Roger Federer Masih Unggul Tiga Gelar dari Rafael Nadal
zimbio.com
Roger Federer 

TRIBUNNEWS.COM, PARIS - Rafael Nadal sukses tampil sebagai juara turnamen Roland Garros alias Prancis Terbuka 2018 usai memenangi partai final yang digelar Minggu (10/6/2018).

Mendapat tantangan dari Dominic Thiem (Austria), Rafael Nadal berhasil memenangi laga secara tiga set langsung dengan skor 6-4, 6-3, 6-2.

Kemenangan itu mengantarkan Nadal meraih gelar turnamen Roland Garros untuk kali ke-11, alias La Undecima.

Gelar yang diraih Rafael Nadal di Paris, Prancis, merupakan trofi turnamen tenis Grand Slam ke-17 pria asal Spanyol tersebut.

Dengan demikian, Nadal tercatat sebagai petenis tunggal putra dengan gelar Grand Slam terbanyak kedua setelah Roger Federer.

Saat ini Federer masih memimpin rekor (khusus sektor tunggal putra) dengan torehan 20 piala turnamen tenis Grand Slam.

Meskipun tertinggal tiga trofi dari Roger Federer, dan masih sangat berpeluang untuk mengejarnya, namun Rafael Nadal mengaku tidak ingin terlalu terobsesi.

Berita Rekomendasi

"Anda tidak bisa frustrasi saat orang lain punya uang lebih banyak, rumah lebih besar, maupun gelar Grand Slam lebih banyak dari Anda," kata Rafael Nadal.

Rafael Nadal
Rafael Nadal

"Saya tidak pernah terobsesi dengan hal seperti itu. Anda tidak bisa hidup dengan perasaan seperti itu. Anda harus menjalani hidup Anda sendiri," tutur Nadal.

Akan tetapi, petenis 32 tahun ini tidak membantah jika dirinya tertarik untuk menyamai bahkan mengungguli pencapaian Roger Federer.

"Saya ingin punya 20 gelar (Grand Slam) seperti Federer atau lebih di masa depan, tetapi itu tidak ada di fokus pikiran saya," tutur petenis kidal ini.

"Saya tahu saya memiliki karier yang luar biasa, jadi saya ingin tetap berjuang untuk mewujudkan hal tersebut," tutur Rafael Nadal.

Nadal berpeluang menambah koleksi gelar Grand Slam-nya pada saat Wimbledon 2018 bergulir 2-15 Juli 2018.

Berbeda dengan Roland Garros 2018, Rafael Nadal memiliki peluang untuk bersaing secara langsung dengan Roger Federer Wimbledon 2018 bergulir di Inggris.

Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas