Galang Hendra Populerkan Blangkon Jawa Saat Ukir Rekor Tercepat Kualifikasi Superpole 2
Galang Hendra Pratama merebut pole-position atau posisi terdepan dalam sesi Superpole 2 (SP2) balap WorldSSP300 di Sirkuit Misano, Italia, Sabtu
Penulis: Srihandriatmo Malau
Editor: Toni Bramantoro
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Srihandriatmo Malau
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Galang Hendra Pratama merebut pole-position atau posisi terdepan dalam sesi Superpole 2 (SP2) balap WorldSSP300 di Sirkuit Misano, Italia, Sabtu (7/72018).
Pembalap Yamaha Racing Indonesia mengukir best-time 1 menit 50,517 detik.
Menariknya, Galang Hendra sengaja membawa Blangkon Jawa yang dipakai bersama kru timnya.
Galang Hendra mengaku ingin membawa dan memperkenalkan Budaya Jawa di Benua Eropa.
“Saya bawa Blangkon Jawa sekitar 12 buah. Kita pakai semua. Saya ingin mengenalkan dan mempopulerkan budaya Jawa di dunia balap internasional,” ucap Galang Hendra, seperti dikutip Tribunnews.com dari keterangan tertulis, Minggu (8/7/2018).
Untuk posisi ke-2 dan ke-3, adalah milik pembalap yang membesut Ninja 400, Scott Derou dan Perez. Masing-masing berjarak waktu 0,344 detik dan 0,388 detik dari Galang Hendra Pratama.
”Saya sangat senang karena mendapatkan pole-position yang kedua kalinya di musim balap tahun ini. Saya ingin mengucapkan terimakasih kepada tim, sponsor dan semuanya yang mendukung saya dalam doa. Untuk race nanti, saya akan melakukan yang terbaik untuk Merah Putih Semakin di Depan,” papar Galang Hendra Pratama yang saat ini berada di posisi ke-8 dalam klasemen sementara dan memiliki target mencapai klasemen 3 besar berdasarkan hasil WorldSSP300 Misano, Italia.
Patut dicatat, bahwa secara teknis, pacuan Yamaha YZF-R3 Galang Hendra kalah dalam pencapaian top-speed atau kecepatan puncak sekitar 5 km/jam dari Ninja 400 yang memiliki kapasitas mesin lebih besar. Itu berdasarkan data Superpole 2 (SP2).
Namun racer asal Yogyakarta usia 19 tahun ini terbukti lebih baik saat melibas berbagi handycap trek Misano Italia yang memiliki panjang 4,226 km.
Galang Hendra Pratama yang mengusung tim Biblion Yamaha Semakin di Depan MotoX Racing, sebelumnya menjadi yang tercepat dalam hasil kombinasi latihan bebas 1 dan 2 (FP1 & FP2).
Mencatat waktu 1 menit 51,217 detik. Jadi ada penajaman waktu yang signifikan hingga 0,7 detik.
Mari kita dokan saja, semoga perjuangan Galang Hendra Pratama dapat kembali mengulang podium juara yang pernah direbut saat seri WSSP300 Brno, Ceko
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.