Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Pramudya/Ghifari Hanya Raih Perunggu di Asia Junior Championships 2018

Satu lagi medali perunggu yang diamankan Indonesia pada Asia Junior Championships 2018. Kali ini dipersembahkan oleh pasangan ganda putra, Pramudya

Penulis: Toni Bramantoro
zoom-in Pramudya/Ghifari Hanya Raih Perunggu di Asia Junior Championships 2018
humas pbsi
Pramudya/Ghifari Hanya Raih Perunggu di Asia Junior Championships 2018 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Satu lagi medali perunggu yang diamankan Indonesia pada Asia Junior Championships 2018. Kali ini dipersembahkan oleh pasangan ganda putra, Pramudya Kusumawardana/Ghifari Anandaffa Prihardika.

Sebelumnya dua medali perunggu sudah diperoleh Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay dan Agatha Imanuela/Siti Fadia Silva Ramadhanti.

“Alhamdulillah kami bersyukur bisa masuk semifinal. Semoga kedepannya bisa lebih baik lagi. Nggak boleh langsung puas, setelah ini harus bisa lebih lagi hasilnya,” kata Ghifari.

“Saya sama Pram juga baru berpasangan sekitar empat bulan. Pertandingan juga baru sekali di Thailand kemarin, jadi memang masih ada penyesuaian dari kami,” ujarnya lagi.

Pramudya/Ghifari terhenti di semifinal, Sabtu (21/7). Mereka kalah dari Di Zijian/Wang Chan, unggulan satu asal Tiongkok. Dalam 40 menit, Pramudya/Ghifari akhirnya mengakui keunggulan lawan dengan skor 15-21 dan 20-22.

“Game pertama kami belum menemukan permainan kami. Game kedua sudah mulai bisa, kami juga sempat memimpin. Tapi serangan mereka memang bagus. Kami masih terlalu terburu-buru di start awal. Masih banyak yang perlu diperbaikin dari kami. Dari power, defens sama ketenangan di lapangan,” jelas atlet besutan klub Jaya Raya Jakarta tersebut.

Indonesia akhirnya hanya mengirimkan satu wakil ke babak final. Pasangan ganda putri Febriana Dwipuji Kusuma/Ribka Sugiarto akan berhadapan dengan Malaysia, Pearly Koong Le Tan/Ee Wei Toh.

BERITA REKOMENDASI
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas