Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Kevin Belingon dan Martin Nguyen Diakui Chatri Sityodtong Siap untuk Tarung

Properti olahraga global terbesar dalam sejarah Asia, ONE Championship™ (ONE), menyelenggarakan konferensi pers ONE: REIGN OF KINGS hari ini

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Kevin Belingon dan Martin Nguyen Diakui Chatri Sityodtong Siap untuk Tarung
tiebreakertimes.com.ph
Kevin Belingon dan Martin Nguyen 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Properti olahraga global terbesar dalam sejarah Asia, ONE Championship™ (ONE), menyelenggarakan konferensi pers ONE: REIGN OF KINGS hari ini, 24 Juli di City of Dreams Manila, Filipina.

ONE Championship, bersama dengan Globe Telecom, penyedia layanan telekomunikasi terkemuka di Filipina, diperkenalkan sebagai sponsor ONE Championship Super App di Filipina pada acara Konferensi Pers ONE: REIGN OF KINGS

Menghangatkan suasana konferensi pers dengan kehadirannya adalah Chairman dan CEO ONE Championship, Mr. Chatri Sityodtong, serta beberapa bintang ONE Championship yang siap untuk menggemparkan Mall of Asia Arena dengan aksi-aksinya.

Juga hadir CCO Globe Mr. Albert de Larrazabal, Globe SVP - Content Business Group Mr. Nikko Z. Acosta, SVP City of Dreams Manila and COO Mr. Kevin Benning, Games and Amusements Board Chairman Mr. Abraham Kahlil B. Mitra.

Penantang tertinggi kelas bantam (bantamweight) Kevin “The Silencer” Belingon (18-5) dari Baguio City, Filipina akan tampil menghadapi pemegang gelar ONE Featherweight & Lightweight World Champion Martin “The Situ-Asian” Nguyen (11-2) asal Sydney, Australia in dalam pertarungan memperebutkan ONE Interim Bantamweight World Championship.

Kedua bintang laga ini sama-sama memiliki tenaga yang mengagumkan dalam setiap pertarungan dan akan menampilkannya ke Manila.

Juga akan hadir mantan ONE Lightweight World Champion Shinya “Tobikan Judan”  Aoki (40-8, 1NC) dari Tokyo, Jepang dan Shannon “OneShin” Wiratchai (9-2) dari Bangkok, Thailand, yang akan bertarung di kelas ringan (lightweight).

Berita Rekomendasi

Sebagai tambahan, sang legenda Renzo Gracie (13-7-1, 1NC) dari Brazil akan menghadapi veteran Yuki Kondo (60-34-9) yang akan menjadi laga bersejarah bagi kedua atlet bela diri ini.

Terakhir, pahlawan tuan rumah dan mantan ONE Lightweight World Champion Eduard “Landslide” Folayang (19-6) dari Baguio City, Filipina akan menghadapi Aziz Pahrudinov (20-0-1) dari Dagestan, Russia. Keduanya akan bertarung di kelas ringan (lightweight) sebanyak tiga ronde.

Chairman dan CEO ONE Championship, Chatri Sityodtong mengatakan ONE Championship akan tampil all-out di semester kedua 2018.

"Kami selalu memiliki sesuatu yang spesial untuk direncanakan di Manila. Ini mungkin merupakan laga seni bela diri terbesar yang pernah diadakan di Filipina, kami memiliki malam luar biasa yang dirancang untuk semua orang pada Jumat malam ini. Mall of Asia Arena akan diramaikan dengan aksi dan kegembiraan, yang dilakukan oleh para bakat terbaik dalam seni bela diri, baik lokal maupun internasional," tuturnya.

Kevin Belingon dan Martin Nguyen diakui Chatri Sityodtong telah siap untuk tampil. Pertarungan ini membuat saya merinding dan saya tahu semua orang juga bersemangat untuk melihat bagaimana laga ini berlangsung. Ketika Anda menempatkan dua atlet agresif dan eksplosif di dalam ring tarung bersama-sama, pasti akan menghasilkan kemeriahan.

"Anda benar-benar tidak bisa berkedip ketika kedua orang ini akhirnya bertemu dalam ring ONE. Mengingat keduanya sangat luar biasa, saya tidak berharap pertarungan ini berjalan lama. Bibiano Fernandes tengah menunggu, dan pemenang pertarungan ini akan menyatukan gelar dunia kelas bantam,” jelas Chatri Sityodtong.

Sedangkan Content Business Group of Globe, Nikko Z. Acosta, SVP mengakui bahwa sebagai salah satu sumber gaya hidup digital, pihaknya telah mendefinisikan kembali bagaimana orang Filipina dapat menikmati hiburan mereka baik melalui musik, film, esports dan pertunjukan langsung.

"Kami telah bermitra dengan merek konten global untuk menghadirkan konten kelas dunia ke setiap perangkat, baik melalui ponsel atau di langsung rumah. Hari ini, kami mendefinisikan hiburan olahraga dengan bermitra bersama ONE Championship, tidak hanya untuk orang-orang Filipina agar dapat menikmati seni bela diri profesional, tetapi juga mendukung para petarung Filipina yang turut berkompetisi untuk dapat mengibarkan bendera,” papar Nikko Z. Acosta, SVP.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas