Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Masjid Berjalan Buatan Yasu Project Bisa Digunakan Peserta dan Penonton Olimpiade 2020

Nantinya masjid mobil ini dapat melakukan perjalanan ke berbagai tempat Olimpiade sesuai kebutuhan

Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Masjid Berjalan Buatan Yasu Project Bisa Digunakan Peserta dan Penonton Olimpiade 2020
dok Tribunnews/Richard Susilo
Masjid bergerak dengan kelengkapan untuk cuci kaki sebelum salat terletak di luar mobil 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Perusahaan asal Jepang, Yasu Project yang memperkenalkan masjid berjalan (Mobile Masjid Project). 

Masjid portabel ini senilai Rp 14 miliar ini akan digunakan saat ajang olahraga internasional Olimpiade yang akan diselenggarakan di Tokyo, Jepang, tanggal 24 Juli-9 Agustus 2020 mendatang.

Nantinya masjid mobil ini dapat melakukan perjalanan ke berbagai tempat Olimpiade sesuai kebutuhan.

Masjid portabel ini menggunakan truk Hino dan hanya membutuhkan waktu 5 menit untuk mengubah kontainer truk menjadi masjid.

Bagian belakang truk 25 ton dimodifikasi dengan menggandakan lebar truk. Di dalamnya terdapat ruang seluas 48 meter persegi yang dapat menampung 50 orang.

"Selain bentangan karpet, juga tersedia AC, kompas petunjuk arah kiblat sampai tempat wudhu portable," kata Yasuharu Inoue, CEO Yasu Project di Jakarta akhir pekan lalu.

Baca: Adu Mulut & Saling Dorong Sempat Terjadi di Masjid Surabaya Saat Pembubaran Aksi #2019GantiPresiden

Bak membersihkan kaki dan tangan juga tersedia di luar ruangan tersebut, ke luar sendiri dari dalam truk tersebut, satu set sistim dengan pembukaan "masjid" bergerak tersebut.

Berita Rekomendasi

Inoue menyatakan, pihaknya menghadirkan masjid ini karena ingin berbagi gagasan 'omotenashi' (keramahan Jepang) dengan orang-orang Muslim.

Pihaknya menyiapkan 10 unit yang disediakan untuk keperluan selama Olimpiade 2020 di Jepang.

Masjid bergerak berupa mobil karoseri panjang yang bisa menjadi meskid dengan kapasitas 50 orang 



Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Masjid Bergerak Proyek Pertama Jepang Layani Kaum Muslim Di Mana Pun Termasuk Indonesia, http://www.tribunnews.com/internasional/2018/07/18/masjid-bergerak-proyek-pertama-jepang-layani-kaum-muslim-di-mana-pun-termasuk-indonesia.

Editor: Johnson Simanjuntak
Masjid bergerak berupa mobil karoseri panjang yang bisa menjadi meskid dengan kapasitas 50 orang

"Kalau di mana akan diletakkan, menunggu izin dari panitia Olimpiade serta dari kantor perdana menteri," katanya.

Ide membuat majid mobile ini, kata dia  muncul sejak tahun 2014 saat saya berada di Qatar.

Ia lalu mendiskusikan dengan teman-teman di sana dan bahkan mendapat dukungan dari CEO Doha Bank Dr. Raghavan Seetharaman sebagai  sangat bagus untuk membuat Masjid Bergerak (MB).

Baca: Live Streaming Semifinal Badminton Ganda Putri Indonesia Vs Jepang di Asian Games 2018

"Maka saya mulai bergerak merealisasikan MB yang diluncurkan kemarin 23 Juli lalu di Nagoya,"  katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas