Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Asian Para Games Adalah Momentum Merayakan Kesetaraan Bagi Penyandang Disabilitas kata Mensos RI

Menteri Sosial Republik Indonesia (Mensos RI), Agus Gumiwang Kartasasmita, mengharapkan persiapan untuk fasilitas Asian Para Games 2018 dipercepat.

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Asian Para Games Adalah Momentum Merayakan Kesetaraan Bagi Penyandang Disabilitas kata Mensos RI
Tribunnews.com/Rina Ayu
Agus Gumiwang Kartasasmita 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Sosial Republik Indonesia (Mensos RI), Agus Gumiwang Kartasasmita, mengharapkan persiapan untuk fasilitas Asian Para Games 2018 dipercepat.

Agus Gumiwang Kartasasmita mengunjungi Komplek Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jumat (28/9/2018).

Beliau melihat lokasi pertandingan dan fasilitasnya, memastikan kondisinya nyaman dan aman untuk atlet maupun penyandang disabilitas.

"Asian Para Games adalah momentum merayakan kesetaraan bagi penyandang disabilitas," kata Mensos.

"Di venue tampak sudah disiapkan tambahan-tambahan fasilitas untuk mereka. Di antaranya ramp, toilet portable disabilitas, tribun penonton disabilitas," kata Mensos lagi.

Lebih lanjut, Agus Gumiwang Kartasasmita juga menilai para penyandang disabilitas tak perlu ragu untuk menyampaikan kritik dan saran kepada ketua Inapgoc, Raja Sapta Oktohari.

Hal tersebut bisa menjadi bagian dari pengembangan dan perbaikan fasilitas yang disediakan untuk kesuksesan Asian Para Games 2018.

BERITA TERKAIT

"Di sini juga ada Ketua Inapgoc. Masukan-masukan dari teman-teman penyandang disabilitas, baik disabilitas netra, disabilitas daksa, disabilitas rungu wicara, akan menjadi masukan bagi Inapgoc untuk penyempuraan venue dan fasilitas," kata dia.

Asian Para Games 2018 akan digelar pada 6-13 Oktober mendatang di Jakarta.

Sumber: BolaSport.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas