Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Federasi Panjat Tebing Internasional Terima Kunjungan Kerja Komisi E DPRD DKI Jakarta

Federasi Panjat Tebing Internasional (IFSC) akan mengirimkan ahli untuk membantu Pemprov DKI Jakarta dalam pembangunan venues panjat tebing di DKI Jak

Editor: Toni Bramantoro
zoom-in Federasi Panjat Tebing Internasional Terima Kunjungan Kerja Komisi E DPRD DKI Jakarta
ist
Federasi Panjat Tebing Internasional Terima Kunjungan Kerja Komisi E DPRD DKI Jakarta 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Federasi Panjat Tebing Internasional (IFSC) akan mengirimkan ahli untuk membantu Pemprov DKI Jakarta dalam pembangunan venues panjat tebing di DKI Jakarta.

Hal itu diungkapkan Presiden IFSC, Marco Maria Scolaris saat menerima kunjungan kerja Komisi E DPRD DKI Jakarta di Turin, Italia, Jumat (14/12/2018).

Komisi E DPRD dipimpin ketuanya HE Syahrial didampingi Steven Setiabudi Musa, Indrawati Dewi, Sereida Tambunan dan Meity Magdalena Ussu (anggota).

"Selain masukan, kami juga akan mengirim ahli agar pembangunannya sesuai dengan standar internasional," ujar Marco.

Pihaknya juga akan melihat kesesuaian lokasi yang akan dibangun Pemprov DKI Jakarta.

"Selain pembangunan fisiknya, kami juga akan mengirim ahli sports managernya," kata dia.

Dia mengatakan, akan menggelar sosialisasi tentang standar internasional pada tahun depan.

Berita Rekomendasi

"Paling tidak tinggi tebingnya berkisar 15 sampai 17 metet. Jangan lebih dari itu," tegasnya.

Pada kesempatan itu dia optimistis Indonesia akan menjadi salah satu kekuatan panjat tebing di dunia.

Sementara itu, Ketua Komisi E DPRD DKI HE Syahrial mengungkapkan, kunjungan kerja ke IFSC ini sekaligus menjawab kepedulian pihaknya terhadap olahraga panjat tebing di DKK.

"Pada saat Asian Games lalu, atlet DKI Jakarta Puji Lestari menyumbangkan satu emas dan satu perak," ujarnya.

Atas dasar prestasi itulah, Komisi E menganggarkan dana Rp 54 miliar untuk pembangunan venues panjat tebing di Jakarta.

"Anggaran itu ada di Dinas Olahraga. Ini merupakan kepedulian Komisi E terhadap kemajuan olahraga di DKI," ujar politisi PDI Perjuangan itu.

Syahrial menyambut baik keinginan IFSC untuk mengirimkan ahlinya membantu pembangunan venues di Jakarta.

"Niat baik IFSC ini harus menjadi perhatian serius Dinas Olahraga dan Pemuda DKI Jakarta," ujarnya.

Dia optimistis, jika semua itu terjadi, atlet Jakarta mampu mendulang prestasi di Olimpiade Jepang 2020.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas