Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Sport

Merpati Bali Targetkan Sapu Bersih Pertandingan di Srikandi Cup Seri 2 Jakarta

Saat seri 1 yang diadakan di Bali pada November tahun lalu, Merpati Bali hanya mampu finis pada peringkat ketiga.

Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
zoom-in Merpati Bali Targetkan Sapu Bersih Pertandingan di Srikandi Cup Seri 2 Jakarta
Tribunnews/Abdul Majid
Pemain basket putri Merpati Bali, Kadek Pratita Citta Dewi saat ditemui seusai jumpa pers Srikandi Cup Seri 2 di Hotel Amaris, Jakarta, Minggu (10/2/2019). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid

 

 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pemain basket putri Merpati Bali, Kadek Pratita Citta Dewi mengatakan timnya mengusung target sapu bersih saat berlaga di Srikandi Cup Seri 2 Jakarta.

Saat seri 1 yang diadakan di Bali pada November tahun lalu, Merpati Bali hanya mampu finis pada peringkat ketiga.

“Kemarin kita peringkat ketiga, kalah poin sama Sahabat karena mereka belum ketemu Merpati dan Tanago,” ujar wanita yang akrab disapa Cita tersbut, Minggu (10/2/2019).

“Kalau target di sini (Srikandi Cup Sesi 2) ya sapu bersih,” tambahnya.

BERITA REKOMENDASI

Untuk meraih target tersebut, Cita dan rekan-rekannya mengaku sudah menjalani latihan khusus.

Persiapan yang mereka lakukan tak hanya soal fisik, tapi juga mengasa mental apalagi kali ini Merpati Bali bermain di Jakarta. 

“Dalam 4 minggu terakhir kita sudah latihan sangat keras menurut saya. Latihannya bukan fisik saja tapi mental sama otak harus fokus. Pelatih nekenin latihannya boleh speed nya gak gitu full tapi otak selalu ready di lapangan. Karena tidak mau kecolongan lagi,” jelasnya.

Srikandi Cup Seri 2 Jakarta akan dihelat di GOR Grogol, Jakarta pada 11-16 Februari 2019.

Seri 2 ini akan lebih menarik. Pasalnya, di seri ini akan menyajikan laga derby antara Tanago Friesian Jakarta kontra Scorpio Jakarta. 


Laga ini pun baka jadi  laga ke-100 selama Srikandi Cup dihelat.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas