Jason Lezak Percaya Perenang Indonesia Punya Kans Mengukir Prestasi di Level Dunia
Jason pun meyakini Indonesia sebenarnya punya kans besar untuk mencetak perenang andal
Penulis: Abdul Majid
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Abdul Majid
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Eks-perenang asal Amerika Serikat yang telah meraih empat medali emas di ajang Olimpiade, Jason Lezak menilai perenang Indonesia punya kans untuk meraih prestasi di level dunia.
Pernyataan itu tidak ia lontarkan begitu saja.
Pasalnya, Jason yang telah berada di Indonesia selama tiga hari, untuk mengikuti kejuaraan renang master pada 30-31 Maret 2019 telah melihat bagaimana para perenang muda Indonesia berlatih.
“Ya, saya sudah melihat mereka ketika berlatih. Saya nilai anak-anak Indonesia bisa berenang lebih cepat daripada perenang anak-anak di Amerika,” kata Jason saat ditanya mengenai perkembangan renang di Indonesia.
Dari dasar itu, Jason pun meyakini Indonesia sebenarnya punya kans besar untuk mencetak perenang andal yang bakal bicara banyak di pentas dunia.
Akan tetapi, mereka harus mendapatkan pelatihan yang baik dan setiap perenang juga harus mempunyai gambaran perenang dunia yang dijadikannya sebagai contoh.
“Perenang muda Indonesia harus seperti perenang muda di Amerika. Di sana mereka punya sosok perenang yang dijadikannya sebagia role model. Seperti saya atau siapa pun. Saya pikir itu sangat diperlukan oleh perenang-perenang muda,”
“Dan saya pikir Indonesia punya kans besar untuk bisa bicara banyak di Asia bahkan dunia, tapi para perenang muda Indonesia harus bekerja keras dan terus beraltih agar lebih cepat. Kalau itu sudah dilakukan, saya rasa mungkin lima atau enam tahun kedepan, perenang Indonesia bisa meraih prestasi di level Asia atau bahkan dunia. Itu opini saya,” jelasnya.